dc.description.abstract | Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui implementasi Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik (SAK ETAP) pada salah satu koperasi dengan jenis usaha simpan pinjam yang berada di Jember yaitu Koperasi Simpan Pinjam X. Bermanfaat untuk membantu pihak Koperasi dalam menerapkan SAK ETAP di KSP X. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kualitatif deskriptif. Koperasi Simpan Pinjam X menjadi objek penelitian. Sumber data berupa teknik observasi, wawancara serta dokumentasi Teknik keabsahan data meliputi Triangualsi, Transferbility, Dependability, dan Conformability. Hasil penelitian didapatkan bahwa laporan keuangan yang disusun selama ini oleh KSP X belum sesuai dengan SAK ETAP sebab metode pengakuan yang digunakan masih menggunakan cash basis, penyajian pos-pos pada laporan keuangan sangat rinci, tidak mengklasifikasikan beban menurut sifat dan fungsi beban, dan kelengkapan laporan keuangan tidak sesuai sebab belum adanya catatan atas laporan keuangan. | en_US |