Bisnis Jasa Keuangan Sistem Elektronik PT. Pos Indonesia (Persero) Probolinggo
Abstract
PT . Pos Indonesia (Persero) adalah BUMN yang mempunyai produk berupa barang (Goods) dan jasa (services). Dalam hal ini yang dimaksud dengan jasa adalah bisnis jasa keuangan yang merupakan salah satu produk penting dalam perusahaan. Bisnis jasa keuangan tersebut yaitu “weselpos". Arti dari weselpos itu sendiri adalah "sarana pengiriman uang melalui pos, yang hanya dilayani dan dibayarkan di Kantorpos". Adapun macam—macam produk pengembangan weselpos diantaranya yaitu: wesel domestik International Money Order (IMO), International Money Transfer (IMT), dan wesel kemitraan. Bisnis Jasa Keuangan ini mempunyai peran penting baik untuk perusahaan maupun konsumen. Ini disebabkan karena weselpos mempunyai kualitas yang lebih baik dan banyak diminati oleh para konsumen, selain itu keamanannya juga terjamin. Sehingga produk bisnis jasa keuangan ini menjadi pilihan masyarakat luas. Meningkatnya jumlah pengiriman wesel PT. Pos Indonesia memberikan kebijakan dengan menawarkan keefisienan harga yaitu adanya potongan harga kirim wesel yang disesuaikan dengan jumlah uang yang akan dikirim dan proses pengiriman wesel yang cepat. PT. Pos Indonesia telah menentukan tarif harga (persentase) pengiriman wesel, khusus wesel IMT (western union), tarif harga ditentukan oleh PT. Pos Indonesia Pusat