Peranan Khalifah Utsman Bin Affan Dalam Mengembangkan Agama Islam (23-36 H/644- 656 M)
Abstract
Pasca Nabi Muhammad wafat, misi dalam siar ajaran Agama Islam
dilanjutkan oleh khalifah Abu Bakar As Shidiq dan dilanjutkan oleh khalifah
Umar bin Khattab. Dalam masanya untuk menegakan pilar-pilar ajaran agama
Islam, bahwa kedua khalifah tersebut telah berhasil dalam mengembangkan ajaran
agama Islam. Pasca kedua khalifah ini telah wafat, misi dalam siar ajaran agama
Islam telah dilanjutkan oleh khalifah ketiga, khalifah Utsman bin Affan. Pasca
terpilihnya Utsman bin Affan sebagai khalifah, bahwa beliau telah memberikan
kontribusi yang besar terhadap perkembangan Agama Islam. Salah satu
prestasinya dalam memajukan perkembangan ajaran Agama Islam adalah, dalam
sistem pembukuan Al-Qur’an (kodifikasi Al-Qur’an) yang menjadikan sebuah
mahakaryanya yang sangat fenomenal. Selain prestasinya dalam hal sistem
pembukuan Al-Qur’an, khalifah Utsman bin Affan juga telah menunjukan
prestasinya yang lain dalam safari dakwah Agama Islam.