PELAKSANAAN PENGHIMPUNAN DANA TABUNGAN SIMPEDA PADA PT. BANK JATIM (PERSERO) TBK, CABANG JEMBER
Abstract
Tujuan dari Praktek Kerja Nyata adalah Untuk mengetahui dan memahami
secara langsung mengenai Pelaksanaan Penghimpunan Dana Tabungan Simpeda
Pada PT. Bank Jatim (Persero) Tbk Cabang Jember. Dari pelaksanaan Praktek
Kerja Nyata dapat diambil kesimpulan sebagai berikut. Pelaksanaan
Penghimpunan Dana Pada PT. Bank Jatim (Persero)Tbk, Cabang Jember adalah :
a. Mekanisme Pembukaan Rekening Tabungan Simpeda
Nasabah mendatangi kantor PT. Bank Jatim untuk mendapatkan informasi
mengenai Tabungan Simpeda dari Service Assistant kemudian mengisi Formulir
Data Nasabah dan Aplikasi Pembukaan Rekening Tabungan, dengan
menyerahkan kartu identitas diri berupa KTP, SIM atau lainnya yang serupa.
b. Mekanisme Penyetoran Tabungan Simpeda
Setelah melakukan pembukaan rekening Tabungan Simpeda, nasabah dapat
melakukan penyetoran tunai tabungan dengan datang kekantor PT. Bank Jatim
(Persero) Tbk Cabang Jember, kemudian mengisi Formulir Setoran Rekening
Tabungan dan menyerahkan sejumlah uang yang akan ditabungkan ke bank.
Dengan membawa buku tabungan, setiap penyetoran untuk dicatat ke dalam
rekening tabungan yang dimiliki nasabah.
c. Mekanisme Duplikat Buku Tabungan Simpeda
Apabila buku tabungan hilang, maka nasabah harus meminta duplikat buku
tabungan kepada PT. Bank Jatim, dengan membawah KTP dan menyerahkan
surat keterangan hilang.
Collections
- DP-Company Management [469]