dc.description.abstract | Berdasarkan hasil Praktek Kerja Nyata pada PT Perkebunan Nusantara XI (Persero) PG Kanigoro Madiun dalam bidang administrasi kearsipan, maka kesimpulan yang dapat diambil adalah:
1. PT Perkebunan Nusantara XI (Persero) PG Kanigoro Madiun mempunyai kegiatan pokok yaitu pengolahan tebu untuk gula SHS I, dengan bekerja sama dengan pihak luar.
2. Prosedur kegiatan administrasi kearsipan pada PT Perkebunan Nusantara XI (Persero) PG Kanigoro Madiun terdiri dari kegiatan pengolahan surat masuk dan surat keluar.
3. Pelaksanaan surat masuk dan surat keluar dilakukan dengan cukup baik dan teliti di bagian kearsipan.
4. Pelaksanaan penataan arsip pada PT Perkebunan Nusantara XI (Persero) PG Kanigoro Madiun, dilakukan sebagai berikut:
a. Penyortiran surat atau berkas berdasarkan jenisnya.
b. Penyimpanan arsip oleh bagian kearsipan.
c. Rahasia surat, surat perjanjian dan buletin-buletin disimpan tersendiri oleh bagian kearsipan.
5. Prosedur kegiatan administrasi kearsipan pada PT Perkebunan Nusantara XI (Persero) PG Kanigoro Madiun dibuat seefisien mungkin, mengingat untuk mendapat kemudahan yang disebabkan karena berkurangnya karyawan di bagian kearsipan dikarenakan adanya penggabungan PTP. Penyimpanan arsip penting atau rahasia disimpan oleh bagian kearsipan, begitu juga surat perjanjian dan buletin-buletin yang diterbitkan oleh PT Perkebunan Nusantara XI (Persero) baik pusat maupun yang di Madiun. Sedangkan untuk arsip yang lainnya, sekiranva bagian memerlukan dapat menggandakan sendiri. | en_US |