PENGARUH KOMPENSASI DAN MANAJEMEN KARIR TERHADAP KEPUASAN KERJA DAN KINERJA KARYAWAN PADA PT.TELKOM KANDATEL JEMBER
Abstract
Bertujuan untuk mengetahui
pengaruh langsung kompensasi (X1) dan manajemen karir (X2) terhadap kinerja
(Y) melalui kepuasan kerja (Z). Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan
PT. Telkom Kandatel Jember.
Populasi ini juga bertindak sebagai sampel atau metode survey dengan
jenis penelitian eksplanatory research dan subjek yang digunakan adalah PT.
Telkom Kandatel Jember, dengan menggunakan sampel sebanyak 50 responden.
Tehnik analisis data yang digunakan untuk menguji penelitian menggunakan
analisis jalur (Path Analysis). Variabel independen dalam penelitian ini adalah
kompensasi dan manajemen karir, variabel intervening adalah kepuasan kerja dan
variabel dependen adalah kinerja karyawan.
Berdasarkan hasil penelitian dengan uji hipotesis diperoleh hasil bahwa
kompensasi (X1) dan manajemen karir (X2) mempunyai pengaruh langsung dan
tidak langsung terhadap kinerja (Y) melalui kepuasan kerja (Z). Kompensasi (X1)
berpengaruh secara langsung dan signifikan terhadap kepuasan kerja (Z) dengan β
= 0,351. Manajemen Karir (X2) berpengaruh secara langsung dan signifikan
terhadap kepuasan kerja (Z) dengan β = 0,243. Kompensasi (X1) berpengaruh
secara langsung dan signifikan terhadap Kinerja (Y) dengan β = 0,239.
Manajemen Karir (X2) berpengaruh secara langsung dan signifikan terhadap
Kinerja (Y) dengan β = 0,325. Kepuasan Kerja (Z) berpengaruh secara langsung
dan signifikan terhadap Kinerja (Y) dengan β = 0,524.