PERENCANAAN PERKERASAN KAKU (RIGID PAVEMENT) PADA JALAN BARU KABAT-BANDARA BLIMBINGSARI, KABUPATEN BANYUWANGI
Abstract
Bandar Udara Blimbingsari merupakan Bandar Udara yang terletak di
Desa Blimbingsari, Rogojampi, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Bandar
Udara Blimbingsari sampai saat ini terus mengalami peningkatan jumlah
penumpang dan kemajuan. Bandar Udara Blimbingsari juga akan segera didarati
oleh pesawat jenis Boeing 737. Frekuensi penerbangan menuju Bandara
Blimbingsari bertambah (dua kali sehari menjadi tiga kali sehari). Dampak dari
kemajuan tersebut adalah semakin padatnya arus lalu lintas menuju Bandar Udara
Blimbingsari, yaitu Jalan Blimbingsari. Oleh karena itu dibangunlah jalan
alternatif baru menuju Bandara Blimbingsari. Jalan ini nantinya digunakan
sebagai jalur peralihan dimana lalu lintas akan dialihkan ke jalur ini apabila ada
kegiatan kebudayaan dan perlombaan yang mengharuskan untuk dilakukan
penutupan pada jalur utama. Tujuan penelitin adalah mengetahui tebal perkerasan
kaku (rigid pavement) bersambung dengan tulangan (jointed reinforced concrete
pavement) untuk jalan baru Kabat-Bandara Blimbingsari, Kabupaten Banyuwangi
untuk umur rencana 40 tahun.
Perencanaan tebal perkerasan kaku menggunakan metode Binamarga, SNI
Binamarga,2003. Data yang diperlukan dalam merencanakan tebal perkerasan
kaku adalah CBR (California Bearing Ratio) dan LHR (Lintas Harian Rata-
Rata). Data CBR tanah diperoleh dari tes DCP pada daerah Kabat-Bandara
Blimbingsari, Kabupaten Banyuwangi. Nilai CBR tanah setelah tes DCP adalah
10%. Data LHR diperoleh dari Dinas Perhubungan dan Komunikasi Kabupaten
Banyuwangi tahun 2015.
Perencanaan perkerasan kaku (rigid pavement) menggunakan jenis
perkerasan beton semen bersambung dengan tulangan, dengan ketebalan pelat
beton yang direncanakan untuk jalan baru Kabat-Bandara Blimbingsari adalah 16,5 cm. Pondasi bawah menggunakan bahan pengikat dengan ketebalan 10 cm.
Tulangan yang digunakan adalah wire mesh dengan diameter ø 7,1-200 mm.
Sambungan yang digunakan adalah dowel dan tie bar, dengan diameter masing
masing adalah 25 mm dan 12 mm, panjang 450 mm dan 600 mm, dan jarak
pemasangan yaitu 300 mm dan 750 mm.
Collections
- UT-Faculty of Engineering [4163]