EVALUASI PEMBELAJARAN BERBASIS PROYEK PADA MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL MENGGUNAKAN MODEL CIPP DI MTs NEGERI JEMBER III
Abstract
Pelaksanaan pembelajaran berbasis proyek pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial Kelas VII semester genap tahun pelajaran 2016-2017 kurikulum 2013 materi memahami jenis-jenis kelembagaan sosial, agama, ekonomi dan politik dalam masyarakat menggunakan model CIPP. Pembelajaran berbasis proyek tersebut diikuti 38 peserta didik. Kenyataan di lapangan ditemukan pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial tidak berhasil bahkan cenderung membosankan, terutama yaitu: (1) Sebagian besar guru belum terampil menggunakan beberapa model mengajar yang dapat merangsang motivasi belajar siswa. (2) Ketersediaan alat dan bahan belajar di sebagian besar sekolah ikut mempengaruhi proses belajar Ilmu Pengetahuan Sosial tidak dipergunakannya teknologi informasi pada semua mata pelajaran, Teknologi Informasi Komunikasi menjadi mata pelajaran terpisah dan berdiri sendiri