HUBUNGAN ANTARA PEMBERIAN MOTIVASI OLEH PIMPINAN DENGAN PRESTASI KERJA KARYAWAN BAGIAN PRODUKSI PADA PT. ZEBRA AGRINDO UTAMA KALISAT JEMBER
Abstract
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut :
1. Pemberian motivasi yang dilakukan oleh pimpinan (Wakil Kepala Divisi Produksi Dan Pernbelian) adalah cara pendisiplinan yang manusiawi, pemberian penghargaan dan kesetiaan pimpinan kepada para karyawan. Dan hasil penelitian dapat diketahui bahwa pemberian motivasi yang telah dilakukan oleh pimpinan sudah baik.
2. Prestasi kerja karyawan bagian produksi (bagian jemur dan giling) dilihat berdasarkan efisiensi kerja dan efektivitas kerja. Dan hasil penelitian dapat dilihat bahwa prestasi kerja karyawan tersebut tinggi.
3. Tidak ada hubungan antara pemberian motivasi oleh pimpinan dengan prestasi kerja karyawan bagian produksi pada PT. Zebra Agrindo Utama Kalisat Jember.
Hal ini dapat ditunjukkan melalui perhitungan rs dimana diperoleh hasil 0,356 dan lebih kecil dari tabel yaitu 0,354 yang berarti tidak ada hubungan antara pemberian motivasi oleh pimpinan dengan prestasi kerja karyawan bagian produksi pada PT. Zebra Agrindo Utama Kalisat Jember.