PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN JASA PROGRAM MICROSOFT OFFICE PADA PUSAT PENDIDIKAN KOMPUTER INDONESIA AMERIKA CABANG JEMBER
Abstract
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan oleh penulis maka dapat diambil suatu kesimpulan yaitu sebagai berikut:
a. Pelayanan yang diberikan PPKIA cabang Jember dalam program Ms. Office berupa pemberian pengetahuan dan keterampilan
dalam mengoperasikan program-program yang terdapat dalam Ms. Office yang terdiri dari DOS, Ms. Word, Ms. Power point, dan
Ms. Excel.
b. Dalam meningkatkan kualitas pelayanannya pada program At Office, PPKIA cabang Jember telah melakukan beberapa upaya
diantaranya dengan memperbaiki kurikulumnya, merekrut tenaga pengajar dan instruktur yang menguasai mated dengan baik,
dan menyediakan perangkat pendidikan yang memadai dengan pemberian berbagai fasilitas. Di samping itu, juga diberikan
berbagai macam kemudahan kepada peserta didik, berupa biaya pendidikan yang dapat diangsur, bebas nraktek diluar jam
resmi, dan bisa mengambil cuti maksimal 3 kali tanpa biaya tambahan.
c. Sebagian besar pelanggan puas, balk terhadap fasilitas yang diberikan oleh PPKIA cabang Jember, manfaat yang diperoleh,
maupun biaya yang dikenakan. Mereka juga menyatakan kesediannya untuk menyampaikan manfaat yang diperoleh setelah
mengikuti kursus pada keluarga dan orang-orang terdekat dan untuk mngikuti apabila ada program Baru yang ditawarkan oleh
PPKIA cabang Jember.
d. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan jasa program
Ms. Office pada PPKIA cabang Jember tersebut dan pengaruh tersebut bersifat positif yang berarti bahwa peningkatan kualitas
pelayanan akan memberi dampak pada peningkatan kepuasan pelanggan.