Show simple item record

dc.contributor.advisorSihono
dc.contributor.advisorHutama, Fajar Surya
dc.contributor.authorBayu P., Muhammad
dc.date.accessioned2017-08-04T07:31:38Z
dc.date.available2017-08-04T07:31:38Z
dc.date.issued2017-08-04
dc.identifier.nim130210204053
dc.identifier.urihttp://repository.unej.ac.id/handle/123456789/80844
dc.description.abstractPembelajaran IPS diajarkan pada peserta didik mulai dari sekolah dasar sampai perguruan tinggi dengan menekankan pada perilaku sosial. Perilaku sosial dapat diamati melalui aktivitas yang dilakukan selama pembelajaran. Aktivitas belajar siswa yang rendah selama pembelajaran dapat mempengaruhi hasil belajar siswa. Oleh karena itu diperlukan metode pembelajaran yang tepat untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar tersebut. Berdasarkan observasi awal dan wawancara di SDN Patrang 01 Jember, dapat diketahui bahwa guru masih dominan menggunakan metode ceramah dan pemberian tugas. Aktivitas belajar siswa yang diperoleh dari hasil observasi aktivitas belajar siswa prasiklus diperoleh hasil 57,72% dan termasuk kategori cukup aktif, sedangkan dari data skor hasil belajar prasiklus diperoleh hasil sebesar 64 dengan kriteria cukup. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka dilakukanlah penelitian mealui penerapan metode diskusi berbantuan media gambar. Permasalahan yang dirumuskan dalam peneliian ini yaitu “bagaimanakah penerapan metode diskusi berbantuan media gambar dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas III pada tema berbagai pekerjaan di SDN Patrang 01 Jember semester genap tahun pelajaran 2016/2017 ?”. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah “untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas III pada tema berbagai pekerjaan melalui penerapan metode diskusi berbantuan media gambar di SDN Patrang 01 Jember semester genap tahun pelajaran 2016/2017”. Subjek dalam penelitian ini adalah 34 orang siswa kelas III SDN Patrang 01 Jember yang terdiri dari 17 siswa laki-laki dan 17 siswa perempuan. Penelitian ini dilaksanakan semester genap tahun pelajaran 2016/2017. Jenis penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian dilakukan selama 2 siklus, setiap siklus terdiri dari 2 pertemuan dan 4 tahapan, yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Metode pengumpulan data dalam penelitian dilakukan melalui kegiatan observasi, wawancara, dokumentasi, dan tes. Berdasarkan hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan aktivitas belajar siswa yang semula pada prasiklus sebesar 57,72% dengan kriteria cukup aktif, meningkat menjadi 72,79% pada siklus 1 dengan kriteria aktif, dan pada siklus II meningkat menjadi 91,18% dengan kriteria sangat aktif. Skor rata-rata hasil belajar siswa pada prasiklus sebesar 64 dengan kriteria cukup baik, sedangkan pada siklus I skor hasil belajar siswa meningkat menjadi 79 dengan kriteria baik, dan pada siklus II skor hasil belajar siswa meningkat menjadi 86 dengan kriteria sangat baik. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah penerapan metode diskusi berbantuan media gambar dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas III pada tema berbagai pekerjaan di SDN Patrang 01 Jember semester genap tahun pelajaran 2016/2017. Saran untuk SDN Patrang 01 Jember, agar pembelajaran lebih aktif dan menyenangkan, maka guru di SDN Patrang 01 Jember supaya mengunakan metode-metode pembelajaran yang bervariasi. Saran untuk guru SD dalam pembelajaran IPS menggunakan metode diskusi berbantuan media gambar dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif untuk dapat membuat siswa tertarik dalam pembelajaran. Bagi peneliti lain, penelitian ini dapat dijadikan sebagai rujukan untuk melakukan penelitian dengan pokok bahasan dan media yang berbeda.en_US
dc.language.isoiden_US
dc.subjectMETODE DISKUSIen_US
dc.subjectMEDIA GAMBARen_US
dc.subjectTEMA BERBAGAI PEKERJAANen_US
dc.subjectSDN PATRANG 1 JEMBERen_US
dc.subjectAKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWAen_US
dc.titlePENERAPAN METODE DISKUSI BERBANTUAN MEDIA GAMBAR UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS III PADA TEMA BERBAGAI PEKERJAAN DI SDN PATRANG 01 JEMBERen_US
dc.typeUndergraduat Thesisen_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record