dc.description.abstract | Lembaga keuangan seperti perbankan merupakan instrumen penting dalam
memperlancar jalannya pembangunan suatu bangsa. Perbankan telah memasuki
persaingan berskala global. Dimana Persaingan yang ketat antar bank dewasa ini
mendorong setiap bank untuk memberikan layanan terbaik kepada nasabahnya.
Dimana masing-masing bank mempunyai program yang terus diperbarui. Program
tersebut dapat berbentuk layanan-layanan baru yang semakin memudahkan nasabah,
ada pula yang menawarkan program undian berhadiah. Semua itu dimaksudkan untuk
sebanyak mungkin menarik masyarakat untuk menjadi nasabah baru, juga untuk
mempertahankan supaya nasabah lama tidak beralih ke bank lain. Begitu halnya pada
PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Kcp Unit Puger Kulon Kabupaten Jember,
dimana pada bank BRI tersebut juga melakukan berbagai upaya untuk dapat
mempertahankan nasabah mereka dengan cara memberikan berbagai pelayanan yang
memuaskan.
Sesuai dengan permasalahan yang ada, maka tujuan yang ingin dicapai dalam
penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh yang signifikan kualitas pelayanan
dalam menabung terhadap kepuasan nasabah pada PT. Bank Rakyat Indonesia
(Persero) Tbk Kcp Unit Puger Kulon Kabupaten Jember, sehingga hipotesis dalam
penelitian ini yaitu diduga kualitas pelayanan dalam menabung berpengaruh secara
signifikan terhadap kepuasan nasabah pada PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk
Kcp Unit Puger Kulon Kabupaten Jember.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Penentuan lokasi
penelitian menggunakan metode purposive area yaitu pada PT. Bank Rakyat
Indonesia (Persero) Tbk Kcp Unit Puger Kulon Kabupaten Jember. Untuk
menentukan populasi penelitian menggunakan metode purposive, sedangkan untuk
menentukan jumlah responden dalam penelitian menggunakan metode accidental
sampling yaitu sebanyak 60 responden. Metode pengumpulan data yang digunakan
terdiri dari metode: angket, observasi, wawancara, dan dokumen. Analisis data yang
akan digunakan yaitu analisis deskriptif dan analisis inferensial (yang terdiri: analisis
garis regresi sederhana, analisis varian garis regresi, uji F, efektifitas garis regresi,
dan standart of estimate regresi linier sederhana).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan kualitas
pelayanan dalam menabung terhadap kepuasan nasabah pada PT. Bank Rakyat
Indonesia (Persero) Tbk Kcp Unit Puger Kulon Kabupaten Jember sebesar 81,3%,
sedangkan sisanya yaitu 18,7% dipengaruhi variabel bebas lainnya yang tidak diteliti
dalam penelitian ini yaitu produk/jenis tabungan, promosi yang dilakukan, dan lokasi
perbankan. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa dengan adanya
kualitas pelayanan (terdiri dari, kehandalan, daya tanggap, jaminan, empati, dan bukti
fisik) yang baik dan sesuai dengan kebutuhan dan keinginan nasabah, maka dapat
berdampak pada loyalitas dan memberikan rasa senang kepada nasabah.
Adapun saran yang dapat diberikan bagi bagi pihak PT. Bank Rakyat
Indonesia (Persero) Tbk Kcp Unit Puger Kulon Kabupaten Jember, sebaiknya lebih
meningkatkan kualitas pelayanan terutama dalam hal bukti fisik yaitu untuk lebih
memperluas halaman parkir dan menambah tempat duduk bagi nasabah yang
mengantri dalam bank. Selain itu, untuk lebih meningkatkan kehandalan customer
service dalam melayani nasabah, dan bagi nasabah, untuk lebih memperhatikan
segala prosedur dalam menabung, serta untuk terus menjadi nasabah tetap pada PT.
Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Kcp Unit Puger Kulon Kabupaten Jember
tersebut. | en_US |