Analisis Pengaruh Dana Syirkah Temporer dan Kewajiban terhadap Profitabilitas Melalui Risiko Pembiayaan pada BPR Syariah (Studi Empiris pada Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Provinsi Jawa Timur dan Jawa Tengah yang Terdaftar di Bank Indonesia Periode 2013-2015) The Analysis 0f Effect Temporary Syirkah Funds and Liabilities to Profitability Through Financing Risk of BPR Syariah (Empirical Study on Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Province of Jawa Timur and Jawa Tengah are Registered in Bank Indonesia Period 2013-2015)
Abstract
Bank Pembiayaan Rakyat Syariah dapat diartikan sebagai Lembaga Keuangan sebagaimana Bank Perkreditan Rakyat Konvensional yang kegiatan operasinya menggunakan prinsip-prinsip syariah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari dana syirkah temporer dan kewajiban terhadap profitabilitas Bank Pembiayaan Rakyat Syariah dengan risiko pembiayaan sebagai variabel intervening. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 13 Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) di Provinsi Jawa Timur dan Jawa Tengah yang diambil melalui metode purposive sampling. Data penelitian diperoleh dari laporan tahunan masing-masing BPRS periode 2013-2015. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif dengan metode analisis jalur, uji statistik deskriptif, dan uji asumsi klasik, serta uji hipotesis menggunakan uji T dan Uji R2. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel dana syirkah temporer berpengaruh positif signifikan. Variabel kewajiban berpengaruh negatif signifikan terhadap risiko pembiayaan. Sedangkan variabel dana syirkah temporer dan kewajiban berpengaruh positif signifikan terhadap profitabilitas. Dan yang terakhir variabel risiko pembiayaan berpengaruh negatif signifikan terhadap profitabilitas.