Analisis Pembangunan Wilayah Dalam Prespektif Indeks Kesejahteraan di Eks Karesidenan Besuki Tahun 2006-2013 (Analysis Of Regional Development In The Prespective Of The Welfare Index In The Eks Karesidenan Besuki The Years 2006-2013)
Abstract
Penelitian ini menganalisis pembangunan wilayah yang ada di Eks Karesidenan Besuki Tahun 2006-2013. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder dan menggunakan analisis Indeks Williamson. Penelitian ini juga bertujuan untuk mengelompokan dan mengklasifikasi pola pertumbuhan yang ada di wilayah Eks Karesidenan Besuki menjadi 4 kuadran. Penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui pengaruh pertumbuhan ekonomi dan pendapatan perkapita di Eks Karesidenan Besuki terhadap jumlah kemiskinan yang ada di Eks Karesidenan Besuki. Analisis Panel data digunakan untuk melihat pengaruh antar variabel dengan pendekatan Fixed Effect Model (FEM) yang terdiri dari data times series selama tahun 2006-2013 dan data cross section 4 kabupaten di Eks Karesidenan Besuki.Hasil Analisis ini menunjukan bahwa secara keseluruhan ketimpangan yang ditunjukkan oleh Indeks Williamson. Hasilnya menunjukan bahwa ke 4 kabupaten yang ada di Eks Karesidenan Besuki masih tergolong rendah dimana angka ketimpangan kurang dari 1. Dan Berdasarkan hasil dari analisis Tipologi Klasen ke 4 kabupaten yang ada di Eks Karesidenan Besuki masuk dalam kuadran IV (daerah relatif tertinggal). Dan Hasil analisis regresi data penel menunjukan bahwa variabel laju pertumbuhan ekonomi memiliki hubungan yang positif dengan jumlah kemiskinan namun pengaruhnya tidak signifikan, sedangkan variabel pendapatan perkapita memiliki hubungan yang negatif dengan jumlah penduduk miskin dan berpengaruh signifikan.