Pengaruh Fermentasi Aspergillus oryzae terhadap Kadar Genistein Kedelai (Glycine max) (Aspergillus oryzae Effect on Genistein Content of Soybean (Glycine max))
Abstract
Bentuk isoflavon utama dalam kedelai (Glycine max (L.) Merr.) adalah aglikon, padahal senyawa
isoflavon aglikon memiliki bioaktivitas yang lebih baik. Fermentasi dapat mengubah isoflavon
glikosida menjadi aglikon. Pada penelitian ini, kedelai difermentasi menggunakan Aspergillus
oryzae. Fermentasi dilakukan selama 3 hari. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kadar
genistein kedelai terfermentasi A. oryzae. Genistein merupakan isoflavon terbesar yang terkandung
di dalam kedelai, digunakan sebagai marker. Genistein dipisahkan dengan Kromatografi Lapis Tipis
(KLT) menggunakan campuran toluen:etil asetat:aseton:asam format (20:4:2:1) sebagai fase gerak.
Pengukuran densitometri dilakukan pada 266 nm. Hasil penetapan kadar genistein menunjukkan
kadar genistein ekstrak kedelai terfermentasi adalah 0,1256 ± 2,10-3 b/b
Collections
- SRA-Medical [429]