Pengaruh Partisipasi Penyusunan Anggaran Terhadap Kinerja Manajerial Koperasi (Studi Kasus pada Koperasi Tani di Kabupaten Jember) Participation Influence on Perfomance Budgeting Managerial Cooperative (Case Study on Farm Cooperative Jember City)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh partisipasi penyusunan anggaran terhadap kinerja manajerial koperasi. Berdasarkan pemilihan sampel dengan menggunakan metode purposive sampling, diperoleh 15 koperasi tani yang dijadikan sampel. Data yang digunakan dalam penelitian merupakan data primer yaitu data yang diperoleh dari responden secara langsung melalui penyebaran kuisioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah metode regresi sederhana dengan bantuan pengolahan SPSS.
Hasil penelitian menunjukkan penyusunan anggaran mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kinerja manajerial. Sehingga hipotesis yang menyatakan partisipasi anggaran berpengaruh terhadap kinerja manajerial terbukti kebenarannya.