Pembiayaan Sistem Bagi Hasil Lembaga Keuangan Syariah Pada Usaha Mikro Kecil Dan Menengah (UMKM) Di Kabupaten Jember (System For Islamic Financial Institutions On Micro Small and Medium Entreprises (SMeS))
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi pembiayaan bagi hasil yang dilakukan oleh lembaga keuangan syariah meliputi jenis pembiayaan bagi hasil yang diberikan, permasalahan yang dihadapi selama implementasi dilihat dari lembaga keuangan syariah dan mitra kerja. Penelitian ini adalah jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan multi case studies, yaitu penelitian yang mengkaji dua atau lebih subjek, latar atau tempat penyimpanan data penelitian. Tahapan penelitian yang dilakukan melakukan studi lapangan/survei digunakan untuk menemukan mengungkap, mengurai permasalahan pembiayaan sistem bagi hasil di UMKM dan mitra kerjanya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara keseluruhan dari 4 lembaga keuangan syariah memiliki pembiayaan sistem bagi hasil yaitu pembiayaan mudharabah dan pembiayaan musyarakah sebagai salah satu produk dari lembaga keuangan syariah dalam memberikan pelayanan kepada mitra usahanya. Namun dalam pelaksanaanya, terdapat 3 permasalahan pokok yaitu minimnya laporan keuangan UMKM, adanya side streaming, dan adanya asimetri informasi. Dari permasalahan tersebut peneliti memberikan solusi yaitu perlunya pembinaan dan pendampingan UMKM dalam membuat laporan keuangan, monitoring yang dilakukan secara berkala, meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai budaya kejujuran, dan meningkatkan kualitas dan kuantitas Sumber Daya Insani lembaga keuangan syariah.