PENGARUH KOMITMEN ORGANISASI DAN JOB RELEVANT INFORMATION TERHADAP HUBUNGAN ANTARA PARTISIPASI PENYUSUNAN ANGGARAN DAN KINERJA MANAJERIAL (Studi Empiris Pada SKPD-SKPD Kabupaten Jember)
Abstract
Anggaran merupakan komponen penting dalam sebuah organisasi, baik
organisasi sektor swasta maupun organisasi sektor publik. Anggaran digunakan
sebagai pedoman kerja sehingga proses penyusunannya memerlukan organisasi
anggaran yang baik, pendekatan yang tepat, serta model model perhitungan besaran
(simulasi) anggaran yang mampu meningkatkan kinerja pada seluruh jajaran
manajemen dalam organisasi.
Pada penelitian ini akan dilakukan analisis pengaruh komitmen organisasi dan
job relevant information terhadap hubungan antara partisipasi penyusunan anggaran
dan kinerja manajerial. Penelitian ini dilakukan pada Satuan Kerja Perangkat Daerah
(SKPD) Kabupaten Jember. Responden dalam penelitian ini adalah kepala dinas,
sekretaris, kepala bagian, dan kepala subbagian/kepala seksi dari SKPD di Kabupaten
Jember dan telah menjabat pada bagian tersebut minimal selama 2 tahun yang
berjumlah 130 orang. Teknik pengumpulan data dengan metode survey, dimana
metode ini merupakan metode pengumpulan data primer dengan pertanyaan lisan
atau tertulis. Analisis data yang digunakan adalah model persamaan struktural (SEM)
dengan program aplikasi AMOS untuk menguji 6 (enam) hipotesis yang telah
dikembangkan.
Hasil analisis menunjukkan bahwa validitas dan reliabilitas data adalah valid
dan reliabel. Hal ini dapat dilihat dari terpenuhinya prasyarat untuk bisa dikatakan
valid dan reliabel. Uji multikolinearitas memberikan nilai
determinant of sample
covariance matrix
sebesar 45,254. Nilai tersebut jauh di atas angka nol sehingga
dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat masalah multikolinearitas dan singularitas
viii
pada data yang dianalisis. Sedangkan Hasil uji outliers pada penelitian ini
menunjukkan besarnya nilai
Mahalanobis d-squared yang tertinggi sebesar 43,419
yang berarti lebih kecil dari 59.28. Berdasarkan data tersebut dapat dinyatakan bahwa
tidak ada perbedaan signifikan antara data dengan kelompok data.
Kesimpulan yang didapat dari penelitian ini adalah partisipasi penyusunan
anggaran berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja manajerial, partisipasi
anggaran berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasi,
partisipasi penyusunan anggaran memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap
job relcevant information, komitmen organisasi memiliki pengaruh positif dan
signifikan terhadap job relevant information, komitmen organisasi memiliki pengaruh
yang positif dan signifikan terhadap kinerja manajerial, dan adanya hubungan positif
job relevant information terhadap kinerja manajerial.