dc.description.abstract | Manajemen produksi meliputi pengelolaan dan pengendalian persediaan
bahan baku yang sangat diperlukan perusahaan dalam mengatur jalannya proses
produksi. UD Andalas adalah sebuah perusahaan kerupuk ikan, dimana ikan Langsar
merupakan bahan baku utama dari UD Andalas. Permasalahan pada UD Andalas
adalah terdapat kekurangan dan kelebihan persediaan bahan baku. Tujuan penelitian
ini adalah untuk mengetahui sistem pengendalian persediaan bahan baku ikan
Langsar yang diterapkan UD Andalas. Kemudian dilakukan analisis komparasi antara
kebijakan pengendalian persediaan bahan baku yang digunakan perusahaan dengan
metode Economic Order Quantity (EOQ).
Penelitian ini dilakukan pada UD Andalas di Banyuwangi dengan cara
mengumpulkan data dari perusahaan yaitu meliputi biaya pemesanan, biaya
penyimpanan, data penggunaan bahan baku, data penjualan, data produksi, harga
bahan baku dan lead time. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Data
yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Metode
analisis yang digunakan adalah analisis Economic Order Quantity (EOQ), analisis
biaya pemesanan bahan baku menurut kebijakan perusahaan, dan analisis selisih
efisiensi pemesanan bahan baku yang ekonomis dengan pemesanan bahan baku yang
dilakukan oleh UD Andalas.
Hasil dari penelitian menyimpulkan bahwa UD Andalas belum memiliki
sistem pengendalian bahan baku yang ekonomis karena masih terdapat perbedaan
nilai efisiensi biaya persediaan. Perusahaan hanya menggunakan metode pesanan dan
metode persediaan. Penggunaaan sistem tersebut membuat perencanaan produksi
agak sulit untuk diprediksi. Sistem pengendalian persediaan bahan baku ikan Langsar
yang ekonomis bagi perusahaan dapat diperoleh dengan menggunakan metode
Economic Order Quantity (EOQ). | en_US |