dc.description.abstract | Geriatri merupakan salah satu cabang dari gerontologi dan medis yang
mempelajari khusus aspek kesehatan dari lanjut usia, baik yang ditinjau dari segi
promotif, preventif, kuratif, maupun rehabilitatif yang mencakup kesehatan badani,
jiwa, sosial, serta penyakit cacat. Seseorang dikatakan lanjut usia, jika telah
mencapai usia diatas 60 tahun. Persoalan kesehatan geriatri bervariasi, baik akibat
proses fisiologis degeneratif ataupun patologis. Pola penyakit utama pada geriatri
didominasi oleh penyakit-penyakit yang tergolong degeneratif sehingga bila tidak
diatasi secara terpadu dapat meningkatkan potensi penyakit yang lebih besar. Potensi
penggunaan obat yang tidak tepat akan berdampak pada peningkatan resiko efek
samping obat dan kematian. Beers Criteria adalah sebuah alat dalam skrining
eksplisit yang mengklasifikasikan obat menjadi tiga kategori. Kategori pertama berisi
tentang obat yang harus dihindari secara umum pada pasien geriatri, kategori kedua
obat harus dihindari jika menderita riwayat penyakit tertentu dan kategori ketiga
adalah obat yang masih bisa digunakan namun dengan perhatian khusus. Tujuan
penelitian ini adalah untuk mengetahui profil pasien, profil pengobatan dan
persentase jumlah penggunaan obat dalam cakupan Beers Criteria 2012 pada resep
pasien geriatri poli rawat jalan di RSD dr. Soebandi Jember September 2014 hingga
Februari 2015.
Penelitian dilakukan secara observasional dengan rancangan deskriptif yang
bersifat retrospektif. Bahan penelitian yang digunakan adalah resep pasien yang
menjalani pengobatan di 10 poli rawat jalan di RSD dr. Soebandi Jember pada bulan
September 2014 hingga Februari 2015 yang diambil secara random sampling
sebanyak 377 sampel. Data dianalisis secara deskriptif. Data deskriptif disajikan
dengan gambar dan tabel.
Dari hasil penelitian mengenai evaluasi potensi penggunaan obat yang tidak
tepat pada peresepan pasien geriatri rawat jalan di RSD dr. Soebandi Jember
Berdasarkan Beers Criteria 2012 sebanyak 69 resep pasien (18,30%) yang menerima
potensi penggunaan obat yang tidak tepat yang didalamnya terdapat 92 kejadian obat
yang masuk dalam Beers Criteria 2012. Potensi penggunaan obat yang tidak tepat
yang paling umuumum digunakan adalah Amitriptilin sebanyak 17 kejadian obat Beers
Criteria 2012. | en_US |