PENINGKATAN KUALITAS BIOGAS MELALUI PROSES PURIFIKASI CO2 DENGAN VARIASI MOLARITAS
Abstract
Biogas adalah gas yang dihasilkan dari penguraian bahan-bahan organik oleh mikroorganisme dalam keadaan anaerob.
Kadar kandungan biogas terdiri dari CH4, CO2, N2, O2, H2S, dan H2. CO2 merupakan kandungan gas pada biogas yang dapat
menghambat reaksi pembakaran. Dengan demikian maka kandungan CO2 pada biogas harus dikurangi agar laju reaksi
pembakaran menjadi lebih sempurna. Untuk mengurangi kadar CO2 maka dibutuhkan zat pempurifikasi yaitu Ca(OH)2 agar
CO2 dapat berikatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh molaritas Ca(OH)2 sebagai larutan pempurifikasi
CO2 untuk mengetahui cepat rambat api dan jarak antar flame. Penelitian dilakukan secara eksperimen dengan
mencampurkan bahan bakar biogas yaitu metana sebelum dan setelah dipurifikasi dengan udara. Hasil dari penelitian ini
adalah molaritas saat purifikasi mempengaruhi cepat rambat api dan jarak antar flame akibat dari berkurangnya CO2 pada
biogas.