PERSEPSI KONSUMEN TERHADAP KINERJA LAYANAN PADA OBYEK WISATA GUNUNG IJEN DI KABUPATEN BANYUWANGI
Abstract
Penelitian ini berjudul “Persepsi Konsumen Terhadap Kinerja Layanan Pada Obyek
Wisata Gunung Ijen Di Kabupaten Banyuwangi”. Penelitian ini adalah bertujuan; 1) Untuk
mengetahui persepsi konsumen terhadap kinerja layanan pada obyek Wisata Gunung Ijen di
Kabupaten Banyuwangi; 2) Menentukan kinerja pelayanan Obyek wisata Gunung Ijen di
Kabupaten Banyuwangi dimasa yang akan datang. Populasi dalam penelitian ini adalah semua
wisatawan yang pernah berkunjung ke Wisata Gunung Ijen di Kabupaten Banyuwangi dan
sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 100 responden. Variabel yang digunakan
yaitu sebanyak 5 variabel. Metode analisis yang digunakan adalah analisis diskriptif dengan
metode SERVQUAL (Gap Analysis Model). Analisis ini digunakan untuk mengetahui kepuasan
konsumen, dengan mencari nilai rata-rata kesenjangan (gap) antara kualitas pelayanan yang
diharapkan dengan yang dirasakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ; 1) Persepsi konsumen
atas kinerja pada dimensi bukti fisik, kehandalan, jaminan dan empati melebihi harapan dari
konsumen atau konsumen merasa puas, serta persepsi konsumen atas kinerja pada dimensi daya
tanggap kurang memenuhi harapan konsumennya atau konsumen merasa belum puas; 2) Pada
dimensi bukti fisik dapat dilakukan dengan mencari ketidaktahuan manajemen tentang
kekurangan dan kebutuhan konsumen, pada dimensi kehandalan dapat dilakukan dengan
melakukan survey terhadap konsumen dengan meminta untuk mengungkapkan dua hal pokok
mengenai masalah yang mereka hadapi, pada dimensi daya tanggap dapat dilakukan dengan
memberikan penyajian kerja yang akurat, pada dimensi jaminan dapat dilakukan dengan
mempertahankan kinerja sumber daya organisasi untuk dapat lebih memberikan kinerja yang
baik dan disiplin, dan pada dimensi empati dapat dilakukan dengan mempertahankan kinerja
yang baik dengan bersungguh-sungguh, tepat dan teliti dalam mengerjakan tugas tambahan.