KONTRIBUSI PENDAPATAN BURUH WANITA YANG BEKERJA PADA INDUSTRI BATIK TERHADAP PENGHASILAN KELUARGA (Studi deskriptif di Desa Medono Kecamatan Pekalongan Barat Kota Pekalongan)
Abstract
lndonesia merupakan salah satu negara sedang berkernbang yang sedang giat melaksanakan pembangunan. Pembangunan yang telah dilaksanakan selama 54 tahun kini mulai membuahkan hasil. Banyak perubahan yang terjadi dan banyak- pula kemajuan yang dirasakan. Pembungunan di semua sektor mendapat perhatian bangsa indonesia, begitu pula pembangunan di sektor wanita tidak luput dari perhatian bangsa Indonesia.