Peran Manajemen Pengetahuan Dalam Meningkatkan Kualitas Pelayanan Pemberian Kredit Pada KSP Artha Anugrah Dukuh Mencek Sukorambi Jember
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui peran manajemen pengetahuan dalam meningkatkan kualitas pelayanan kredit pada KSP Artha Anugrah Dukuh Mencek Sukorambi Jember.Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan metode pengumpulan data observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi pustaka yang dianalisis dengan metode analisis data domain dan taksonomi dengan uji keabsahan data melalui cara triangulasi dengan sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas KSP Artha Anugrah masih belum menerapkan manajemen pengetahuan secara penuh, namun ada beberapa yang menerapkan manajemen pengetahuan. Pengalaman setiap karyawan KSP Artha Anugrah Dukuh Mencek Sukorambi Jember dalam dunia kerja selanjutnya akan diberikan kepada karyawan lain yang belum mengetahui tentang pengalaman tersebut, jadi di sini terjadi transformasi pengetahuan yang merupakan bagian dari penerapan manajemen pengetahuan dalam meningkatkan kualitas pemberian kredit di KSP ini. KSP Artha Anugrah Dukuh Mencek Sukorambi Jember merupakan salah satu organisasi yang terus berupaya melakukan perbaikan kinerja dengan meningkatkan kualitas pemberian layanan pada anggotanya. Kualitas layanan ini dapat diukur melalui lima dimensi, yaitu responsiveness, reliability, assurance, emphty, dan tangibles. Hal ini didasarkan pada perbedaan antara harapan dan kenyataan yang diterima anggota dalam pelayanan pemberian kredit oleh karyawan KSP Artha Anugrah Dukuh Mencek Sukorambi Jember kepada nasabahnya.