Show simple item record

dc.contributor.authorAnita Ayu Lestari NIM 110210204056
dc.date.accessioned2015-04-09T10:13:19Z
dc.date.available2015-04-09T10:13:19Z
dc.date.issued2015-04-09
dc.identifier.nimNIM110210204056
dc.identifier.urihttp://repository.unej.ac.id/handle/123456789/62247
dc.description.abstractPembelajaran yang berlangsung di SDN Tugusari 04 masih didominasi oleh guru, yakni guru sebagai sumber utama pengetahuan dengan hanya menggunakan metode ceramah tanpa diselingi penggunaan model pembelajaran yang sesuai dengan materi pelajaran pada subtema Pemanfaatan Energi. Materi pelajaran pada subtema Pemanfaatan Energi banyak menyajikan berbagai masalah otentik dan bermakna sehingga menuntut siswa berpikir kritis dalam memecahkan permasalahan. Untuk menyajikan masalah otentik dan bermakna dibutuhkan media pembelajaran yang dapat menggambarkan proses terjadinya suatu peristiwa sehingga melengkapi pengalaman belajar bermakna siswa. Berdasarkan wawancara dengan guru kelas IV SDN Tugusari 04, diketahui bahwa guru sudah menggunakan media gambar, tetapi media gambar kurang dapat menyajikan pengalaman belajar bermakna bagi siswa sehingga siswa kurang tertarik mengikuti pelajaran. Kondisi pembelajaran di SDN Tugusari 04 mengakibatkan aktivitas dan hasil belajar siswa rendah. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, maka akan diterapkan model pembelajaran berbasis masalah (Problem Based Learning) berbantu media video dalam pembelajaran IPA pada subtema Pemanfaatan Energi. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah peningkatan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas IV pada pembelajaran IPA subtema Pemanfaatan Energi melalui penerapan model pembelajaran berbasis masalah (Problem Based Learning) dengan batuan media video di SDN Tugusari 04 Jember? viii Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas IV pada pembelajaran IPA subtema Pemanfaatan Energi melalui penerapan model pembelajaran berbasis masalah (Problem Based Learning) dengan bantuan media video di SDN Tugusari 04 Jember. Penelitian ini dilaksanakan di SDN Tugusari 04 Jember dengan subjek penelitian siswa kelas IV sebanyak 25 siswa. Variabel dalam penelitian ini, yaitu model pembelajaran berbasis masalah berbantu media video, aktivitas belajar, dan hasil belajar. Jenis penelitian yang digunakan, yaitu Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Sedangkan metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dokumentasi, dan tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas dan hasil belajar siswa selama pembelajaran IPA pada subtema Pemanfaatan Energi melalui penerapan model pembelajaran berbasis masalah (Problem Based Learning) dengan bantuan media video mengalami peningkatan. Persentase rata-rata aktivitas belajar siswa secara klasikal pada siklus I sebesar 65,33% dan pada siklus II sebesar 76,67%, sehingga mengalami peningkatan sebesar 11,34%. Demikian juga dengan hasil belajar siswa yang memiliki rata-rata sebesar 68,34 pada siklus I dan sebesar 76,08 pada siklus II sehingga mengalami peningkatan sebesar 7,74. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, maka diperoleh kesimpulan bahwa penerapan model pembelajaran berbasis masalah (Problem Based Learning) berbantu media video dalam pembelajaran IPA pada subtema Pemanfaatan Energi dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas IV SDN Tugusari 04 Jember. Saran yang dapat diberikan, yaitu guru hendaknya lebih kreatif dalam memilih model dan media pembelajaran sesuai dengan materi ajar sehingga dapat menunjang keefektifan proses pembelajaran yang membuat siswa aktif dan tertarik untuk belajar. Selain itu, penerapan model pembelajaran berbasis masalah (Problem Based Learning) berbantu media video dapat dijadikan salah satu alternatif sebagai upaya untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa.en_US
dc.language.isootheren_US
dc.relation.ispartofseries110210204056;
dc.subjectPENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH (PROBLEM BASED LEARNING) DENGAN BANTUAN MEDIA VIDEOen_US
dc.titlePENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH (PROBLEM BASED LEARNING) DENGAN BANTUAN MEDIA VIDEO UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPA PADA SUBTEMA PEMANFAATAN ENERGI SISWA KELAS IV SDN TUGUSARI 04 JEMBERen_US
dc.typeOtheren_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record