PENGARUH JENIS BAHAN NESTING TERHADAP PREFERENSI OVIPOSISI SEMUT HITAM
Abstract
Populasi semut hitam pada tanaman kakao dengan jumlah yang melimpah dapat menurunkan serangan hama buah kakao di negara Malaysia dan Indonesia.
Peningkatan populasi semut hitam dapat dilakukan dengan cara menyediakan sarang pada tanaman kakao. Jenis bahan nesting diduga mempengaruhi keadaan lingkungan seperti suhu dan kelembapan di dalam sarang. Keadaan lingkungan seperti suhu dan
kelembaban mempengaruhi pertumbuahan dan perkembangan telur dan larva sehingga dapat mempengaruhi tingkat oviposisi semut untuk mendapatkan keadaan lingkungan yang sesuai.
Jenis penelitian ini adalah eksperimen lapang yang berkaitan dengan pengaruh jenis bahan nesting terhadap preferensi oviposisi semut hitam Dolichoderus sp. jenis bahan nesting yang memiliki preferensi tertinggi terhadap oviposisi semut hitam Penelitian dilakukan pada bulan Juni – Agustus 2014 pada area kebun kakao
di kawasan PT. Perkebunan Nusantara X