dc.description.abstract | Penyimpangan Kalimat Berbahasa Indonesia dalam Artikel Mahasiswa
Program Studi Bahasa Inggris Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Jember; Akmalia Nur Puspita; 100210402098; 2014; 117 halaman;
Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Jurusan Pendidikan Bahasa
dan Seni Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jember.
Bahasa merupakan sarana komunikasi yang digunakan manusia dalam
berinteraksi dengan manusia lainnya. Penyimpangan dalam praktik berbahasa tulis
ditemukan dalam artikel mahasiswa program studi bahasa Inggris Fakultas Keguruan
dan Ilmu Pendidikan Universitas Jember. Kesalahan yang ditemukan menunjukkan
bahwa pemahaman kaidah berbahasa Indonesia tulis di kalangan mahasiswa program
studi bahasa Inggris Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jember
masih kurang. Bentuk-bentuk kesalahan berbahasa Indonesia yang ditemukan dalam
artikel dikaji menggunakan taksonomi siasat permukaan, seperti adanya penambahan,
penghilangan, salah susun dan salah formasi. Mahasiswa program studi bahasa
Inggris merupakan cendekiawan Indonesia yang secara aktif mempelajari bahasa
asing. Mahasiswa tersebut di masa mendatang akan menjadi ahli bahasa, sehingga
harus mampu menerapkan kaidah berbahasa Indonesia dengan baik dan benar.
Rumusan masalah dalam penelitian ini, mengenai 1) kesalahan penambahan
(addition) dalam artikel mahasiswa program studi bahasa Inggris Fakultas Keguruan
dan Ilmu Pendidikan Universitas Jember?; 2) kesalahan penghilangan (omission)
dalam artikel mahasiswa program studi bahasa Inggris Fakultas Keguruan dan Ilmu
Pendidikan Universitas Jember?; 3) kesalahan susun (misordering) dalam artikel
mahasiswa program studi bahasa Inggris Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Jember?; 4) kesalahan formasi (misformation) dalam artikel mahasiswa
program studi bahasa Inggris Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas
Jember?. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan temuan tentang 1) kesalahan
penambahan (addition) dalam artikel mahasiswa program studi bahasa Inggris
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jember; 2) kesalahan
ix
penghilangan (omission) dalam artikel mahasiswa program studi bahasa Inggris
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jember; 3) kesalahan susun
(misordering) dalam artikel mahasiswa program studi bahasa Inggris Fakultas
Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jember; 4) kesalahan formasi
(misformation) dalam artikel mahasiswa program studi bahasa Inggris Fakultas
Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jember.
Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan menggunakan rancangan
kualitatif. Data penelitian ini adalah data tertulis berupa kalimat-kalimat berbahasa
Indonesia dalam artikel yang diindikasikan ada penyimpangan. Metode pengumpulan
data dalam penelitian ini menggunakan metode dokumentasi. Analisis data dalam
penelitian ini terdiri atas: tahap reduksi data, tahap penyajian data, dan penarikan
kesimpulan.
Hasil Penelitian menunjukkan bahwa ditemukan empat bentuk penyimpangan
kalimat berbahasa Indonesia, yaitu a) kesalahan penambahan; b) kesalahan
penghilangan; c) kesalahan susun; d) kesalahan formasi. Umumya kesalahan yang
ditemukan ialah kesalahan penambahan.
Berdasarkan hasil penelitian, dapat disampaikan saran sebagai berikut: 1) bagi
mahasiswa, hendaknya digunakan sebagai bahan diskusi dalam pembelajaran
kesalahan berbahasa; 2) bagi dosen analisis kesalahan berbahasa, hasil penelitian ini
hendaknya digunakan sebagai bahan diskusi dalam pembelajaran kesalahan
berbahasa dan disarankan untuk mengarahkan mahasiswa agar tidak terjadi kesalahan
yang serupa, sehingga mahasiswa tidak memandang remeh pembelajaran bahasa
Indonesia; 3) bagi guru dan pengajar bahasa, khususnya bahasa Indonesia secara rinci
memberikan pengajaran penggunaan bahasa yang benar, dan hasil penelitian ini dapat
dijadikan salah satu sumber informasi untuk menghindari serta memperbaiki bentukbentuk
kesalahan berbahasa; 4) Peneliti kesalahan berbahasa disarankan untuk
mengembangkan penelitian serupa tentang bentuk-bentuk kesalahan berbahasa
Indonesia dalam lisan maupun tulisan menggunakan taksonomi kesalahan berbahasa
yang lainnya. | en_US |