ANALISIS IMPLEMENTASI POLA PENGELOLAAN BADAN LAYANAN UMUM PADA RUMAH SAKIT DAERAH KALISAT - JEMBER
Abstract
Demi meningkatkan kualitas pelayanan rumah sakit di Indonesia, salah satu upaya
pemerintah adalah memberlakukan sistem Badan Layanan Umum(BLU). Sehingga
rumah sakit pemerintah di seluruh Indonesia dituntut untuk menerapkan sistem badan
layanan umum ini. Rumah Sakit Daerah Kalisat merupakan salah satu Rumah Sakit
Daerah di Kabupaten Jember yang telah mengimplentasikan Pola Pengelolaan
Keuangan Badan Layanan Umum Daerah (PPK BLUD) sejak tahun 2010 .Penelitian
ini bertujuan untuk menunjukan pengaruh Implementasi PPK BLUD di RSD Kalisat
– Jember . Sehingga dapat diketahui apakah terdapat pengaruh signifikan terhadap
kinerja keuangan, kinerja pelayanan serta kinerja mutu dan manfaat bagi masyarakat
sebelum dan sesudah RSD Kalisat menerapkan PPK BLUD. Data yang digunakan
meliputi Laporan Keuangan, Laporan Tahunan tahun 2008 dan 2009, periode
sebelum penerapan PPK BLUD dan tahun 2010, 2011, 2012 periode PPK BLUD
sudah diterapkan. Berdasarkan analisis didapatkan bahwa secara keseluruhan PPK
BLUD berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja keuangan, kinerja pelayanan
serta kinerja mutu dan manfaat bagi masyarakat sesudah penerapan PPK BLUD.
Collections
- DP-Accounting [658]