PEMURNIAN PRODUK HIDROLISIS ENDO-β-1,4-D-XILANASE ASAL Bacillus sp. DENGAN KROMATOGRAFI FILTRASI GEL
Abstract
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak kasar endo-β-1,4-D-xilanase yang
dimurnikan dengan 50% amonium sulfat dan dialisis memiliki aktivitas spesifik
tertinggi yaitu 1,4 U/mg. Kromatografi lapis tipis digunakan untuk identifikasi
produk hidrolisis endo-β-1,4-D-xilanase dengan xilan oat pada pH 5, suhu 40 oC
selama 15 jam menghasilkan noda-noda yang berhimpit antara xilosa, xilobiosa,
xilotriosa, xiloteraosa, dan xilopentaosa. Hasil tersebut menunjukkan pemisahan pada
KLT belum optimum. Profil xilooligosakarida dari Sephadex G-25 terdeteksi pada
fraksi 13-28, sedangkan profil xilooligosakarida dari Sephadex G-15 terdeteksi pada
fraksi 11-22. Pemurnian dengan Sephadex G-15 dapat memisahkan xilooligosakarida
dari xilosa dibanding dengan Sephadex G-15. Analisis menggunakan kromatografi
cairan kinerja tinggi memperkuat hasil KLT, bahwa jenis produk hidrolisis endo-β-
1,4-D-xilanase adalah xilosa, xilobiosa, xilotriosa, xiloteraosa, dan xilopentaosa.
Xilopentaosa sebagai produk utama hidrolisis xilan oat dengan endo-β-1,4-D-xilanase
asal Bacillus sp. memiliki kadar 2079,53 ppm (42,8%), sedangkan xilooligosakarida
jenis xilotriosa (33,90 ppm), xilobiosa (12,67 ppm) dan xilotetraosa (11,85 ppm)
memiliki kadar yang jauh lebih kecil.
Berdasarkan hasil penelitian ini, xilobiosa, xilotriosa, xiloteraosa,
xilopentaosa, dan sedikit xilosa merupakan jenis atau komponen penyusun produk
hidrolisis endo-β-1,4-D-xilanase. Xilopentaosa merupakan produk utama dari
hidrolisis endo-β-1,4-D-xilanase dengan xilan oat. Xilooligosakarida yang diperoleh
dapat dimanfaatkan sebagai prebiotik untuk meningkatkan pertumbuhan bakteri
menguntungkan di dalam tubuh manusia.