| dc.description.abstract | Seiring dengan pesatnya pembangunan di bidang ekonomi (yang meliputi 18 
bidang kegiatan ekonomi termasuk lembaga keuangan), maka tidak jarang pula 
telah terjadi penyimpangan-penyimpangan yang dilakukan oleh orang-orang yang 
rakus akan kepuasan materi. 
Penyimpangan-penyimpangan itu menunjukkan, terjadinya pergeseran di mana 
pemerintah Indonesia yang saat ini sedang membawa struktur masyarakatnya ke 
arah masyarakat industri (modern) yang ditandai adanya keterbukaan sikap, 
rasional, dan sifat pekerjaan yang kompetitif. Akibat perbedaan pola kehidupan 
dan karakteristik struktur tersebut, telah menimbulkan berbagai variasi kehi-    
dupan bagi setiap individu. | en_US |