STUDI ANALISIS DAN RANCANGAN TRANSMISI HYBRID PADA TV KABEL DI JEMBER
Abstract
Transmisi Hybrid atau yang disebut Hybrid Fiber Coaxial merupakan teknologi yang
menggabungkan antara kabel koaksial dengan kabel serat optik. Penelitian ini
bertujuan mengkaji data calon pelanggan dengan menyebarkan kuisioner,
menentukan desain jaringan distribusi dan jaringan pelanggan dan menganalisa bit
rate dan jarak jangkau maksimum pada sistem optik. Hasil kajian transmisi Hybrid,
yang diperoleh adalah jumlah peminat jaringan multiservice sebanyak 66 orang
dengan prosentase 19,585 %, jumlah data calon pelanggan sebagai sampel sebanyak
67 rumah dibutuhkan 67 buah splitter jenis 2 Way, amplifier tipe single sebanyak 5
buah dan tipe dual sebanyak 1 buah, tap jenis 4 Way sebanyak 17 buah, kabel feeder
MC 440 sepanjang 1623 meter, kabel serat optik sepanjang 6 km, kabel koaksial RG
11 sepanjang 765 meter, kabel koaksial RG 6 sepanjang 1005 meter. Level sinyal
yang dihasilkan pada pelanggan berkisar 4,65 dBmV sampai 64,65 dBmV. Dengan
jenis sumber cahaya yang digunakan yaitu Injection Laser Diode (ILD) dan jenis
detector cahaya PIN, dapat ditentukan laju bit rate sebesar 828 Mbps dan jarak
jangkau maksimum 55,1 km.
Collections
- UT-Faculty of Engineering [4096]