ANALISIS KUALITAS LAYANAN DAN PENGARUHNYA TERHADAP KEPUASAN DAN LOYALITAS SISWA CHERRIES MODELLING SCHOOL JEMBER
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh
kualitas layanan terhadap
kepuasan siswa, kepuasan siswa terhadap loyalitas siswa, dan kualitas layanan terhadap
loyalitas siswa Cherries Modelling School Jember. Instrumen penelitian menggunakan
kuesioner yang mencerminkan persepsi dan harapan siswa Cherries Modelling School
Jember terhadap kualitas layanan yang diterapkan serta kepuasan dan loyalitas yang
diterima dari Cherries Modelling School Jember. Kualitas layanan yang diteliti meliputi
reliability (reliabilitas), responsiveness (daya tanggap), assurance (jaminan), emphaty
(empati), dan tangibles (bukti fisik). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa
Cherries Modelling School Jember. Metode sampling yang digunakan adalah Purposive
Sampling. Jumlah sampel yang diambil adalah 108 responden, dengan alokasi secara
proporsional dari seluruh jumlah siswa Cherries Modelling School ditetapkan hanya
siswa yang berusia minimal 15 tahun karena dengan pertimbangan responden bisa
memahami terhadap maksud dari kuesioner yang diberikan.
Metode analisis yang digunakan adalah Structural Equation Modelling (SEM). Hasil
analisis menunjukkan bahwa kualitas layanan berpengaruh positif signifikan terhadap
kepuasan siswa, kepuasan siswa berpengaruh positif signifikan terhadap loyalitas siswa,
dan kualitas layanan berpengaruh positif signifikan terhadap loyalitas siswa. Berdasarkan
uji kausalitas diketahui bahwa kualitas layanan berpengaruh positif signifikan terhadap
kepuasan siswa diterima, kepuasan siswa berpengaruh positif signifikan terhadap
loyalitas siswa diterima, dan kualitas layanan berpengaruh positif signifikan terhadap
loyalitas siswa diterima.