dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kompensasi, gaya
kepemimpinan, dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan dengan
menggunakan teknik analisis jalur (Path Analysis). Penelitian ini dilakukan
dengan mengambil responden sebanyak 60 responden dengan menggunakan
metode penelitian populasi (sensus).
Berdasarkan hasil analisis perhitungan jalur, diperoleh hasil bahwa
variabel kompensasi secara langsung mempunyai pengaruh yang signifikan
terhadap motivasi kerja sebesar 0,402. Secara langsung variabel gaya
kepemimpinan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap motivasi kerja
sebesar 0,313. Variabel kompensasi secara langsung juga mempunyai pengaruh
yang signifikan terhadap kinerja karyawan sebesar 0,315. Secara langsung
variabel gaya kepemimpinan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap
kinerja karyawan sebesar 0,266. Variabel motivasi kerja secara langsung juga
mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kinerja karyawan sebesar 0,275.
Kemudian secara tidak langsung variabel kompensasi mempunyai
pengaruh yang signifikan terhadap kinerja karyawan melalui motivasi kerja
sebesar 0,111. Variabel gaya kepemimpinan secara tidak langsung mempunyai
pengaruh yang signifikan terhadap kinerja karyawan melalui motivasi kerja
sebesar 0,086. | en_US |