PENGARUH FAKTOR INTERNAL DAN FAKTOR EKSTERNAL YANG MENDORONG SISWA UNTUK BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR AKUNTANSI PADA SISWA KELAS XI IPS MAN LUMAJANG TAHUN PELAJARAN 2012/2013
Abstract
Hasil belajar yang optimal menjadi harapan setiap siswa, termasuk siswa
kelas XI IPS MAN Lumajang. Hal tersebut sangat dipengaruhi oleh beberapa faktor
baik internal maupun eksternal. Faktor internal bersumber dari dalam diri siswa
sendiri, seperti minat belajar dan konsentrasi belajar, sedangkan faktor eksternal
bersumber dari lingkungan keluarga dan sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui pengaruh faktor internal dan faktor eksternal yang mendorong siswa
untuk belajar terhadap hasil belajar akuntansi pada siswa kelas XI IPS MAN
Lumajang tahun pelajaran 2012/2013.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Penentuan lokasi penelitian
lokasi penelitian menggunakan metode purposive yaitu pemilihan lokasi yang
ditentukan secara sengaja sesuai dengan tujuan penelitian. Penentuan responden
penelitian menggunakan metode random sampling. Metode pengumpulan data
menggunakan metode angket, dokumen, observasi dan wawancara. Analisis data
yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda, efektifitas garis regresi, uji F,
dan uji t yang dibantu dengan menggunakan program SPSS.
Hasil penelitian membuktikan bahwa faktor internal dan faktor eksternal yang
mendorong siswa untuk belajar mempunyai pengaruh yang signifikansi terhadap hasil
belajar pada mata pelajaran Akuntansi siswa kelas XI IPS MAN Lumajang tahun
pelajaran 2012/2013. Hal ini dibuktikan dengan R
sebesar 0,776 berarti bahwa
faktor internal dan faktor eksternal yang mendorong siswa untuk belajar terhadap
hasil belajar siswa mempunyai pengaruh sebesar 77,6%, selebihnya sebesar 22,4%
vii
square
dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Hasil perhitungan
uji F, diperoleh hasil F
hitung
sebesar 84,890 dan F
viii
tabel
sebesar 3,17 dimana F
dengan taraf signifikansi 0,000 sehingga faktor internal dan faktor eksternal secara
simultan mempunyai pengaruh nyata terhadap hasil belajar. Secara parsial faktor
internal yang mendorong siswa untuk belajar memiliki proporsi sumbangan terbesar
yaitu sebesar 64,11 %, sedangkan faktor eksternal memiliki proporsi sumbangan
yaitu sebesar 13,49%.
Kesimpulan dalam penelitian ini adalah faktor internal dan faktor eksternal
yang mendorong belajar siswa berpengaruh terhadap hasil belajar pada mata
pelajaran Akuntansi siswa kelas XI IPS MAN Lumajang tahun pelajaran 2012/2013
Faktor internal berpengaruh dominan terhadap hasil belajar pada mata pelajaran
Akuntansi siswa kelas XI IPS MAN Lumajang.
Saran yang diberikan dalam penelitian ini adalah pada diri siswa image negatif
terhadap akuntansi harus dihilangkan. Hal ini perlu ditanamkan pada diri siswa
sendiri bahwasanya faktor internal dalam belajar memang sangat penting. Selain itu
siswa juga tidak mengabaikan faktor eksternal yang mempengaruhi hasil belajar.