REHABILITASI KERUSAKAN JARINGAN IRIGASI SUMBER GADUNG III KECAMATAN LEDOKOMBO KABUPATEN JEMBER
Abstract
Kerusakan jaringan irigasi membuat distribusi air irigasi tidak optimal. Pada
Jaringan Irigasi Sumber Gadung III operasi dan pemeliharaannya tidak berjalan
dengan lancar, sehingga menyebabkan adanya kerusakan pada jaringan irigasi ini.
Kondisi Jaringan Irigasi Sumber Gadung III pada saat ini mengalami beberapa
kerusakan baik pada bangunan maupun saluran irigasi, sehingga air irigasi tidak
mengalir ke petak sawah secara merata.
Untuk melakukan suatu kegiatan rehabilitasi pada jaringan irigasi
memerlukan data-data yang didapatkan dari survei objek penelitian maupun dari
dokumen atau sumber informasi lainnya. Setelah didapatkan data-data tersebut
kemudian dilakukan pembuatan detail desain rehabilitasi. Didalam pembuatan detail
desain rehabilitasi tersebut dibutuhkan data tentang debit air irigasi disetiap petak
sawah dan saluran. Setelah detail desain rehabilitasi terselesaikan, maka dilanjutkan
dengan perhitungan Rencana Anggaran Biaya (RAB). Sebelum menghitung RAB
perlu menghitung volume pekerjaan rehabilitasi dan Analisa Harga Satuan (AHS)
terlebih dahulu.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Jaringan Irigasi Sumber Gadung III
mengalami kerusakan saluran sebesar 34,988 m3, Rencana perbaikan saluran ini
dimulai dari pembuatan talud pasangan batu kali dan Rencana Anggaran Biaya
(RAB) untuk merehabilitasi kerusakan saluran sebesar Rp. 16.025.097,47.
Collections
- UT-Faculty of Engineering [4096]