Show simple item record

dc.contributor.authorMeutya Efliana
dc.date.accessioned2014-01-27T18:16:58Z
dc.date.available2014-01-27T18:16:58Z
dc.date.issued2014-01-27
dc.identifier.nimNIM051810401074
dc.identifier.urihttp://repository.unej.ac.id/handle/123456789/25550
dc.description.abstractKelas Bivalvia merupakan salah satu anggota filum Moluska. Kelompok hewan ini mempunyai bentuk simetri bilateral dan tubuh dilindungi oleh cangkang seperti kijing, kerang, dan remis. Bivalvia memiliki potensi untuk dikelola dan dijadikan sumber pangan manusia. Selain itu, Bivalvia bermanfaat sebagai penghasil bahan penting seperti mutiara dan cangkang untuk dijadikan hiasan bernilai seni tinggi serta bahan koleksi. Bivalvia hidup menetap di dasar laut, membenamkan diri dalam pasir atau lumpur, dan dalam karang. Bivalvia ditemukan hidup di zona intertidal Pantai Pancur Taman Nasional Alas Purwo, namun masih belum pernah dilakukan penelitian mengenai studi inventarisasi dan pola sebaran Bivalvia di Pantai Pancur. Hal itu dikarenakan konservasi yang dilakukan oleh Balai Taman Nasional Alas Purwo maupun peneliti hanya terfokus pada organisme terestrial saja. Hal tersebut yang melatarbelakangi dilakukan penelitian tentang studi inventarisasi dan pola sebaran Bivlvia di zona intertidal Pantai Pancur Taman Nasional Alas Purwo. Penelitian ini dilaksanakan di zona intertidal Pantai Pancur Taman Nasional Alas Purwo saat surut purnama pada bulan Juli 2010. Identifikasi dan deskripsi Bivalvia dilakukan di Laboratorium Zoologi Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Jember. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode transek-plot sistematis. Cara kerjanya yaitu menentukan sumbu utama (SU) sejajar dengan garis pantai dengan jarak antar sumbu utama dengan garis pantai adalah 10 m. Membuat transek tegak lurus dengan SU dengan jarak antar transek 20 m. Meletakkan plot berukuran 1x1 m 2 pada masing-masing transek dengan jarak antar plot 10 m. Pada setiap plot dilakukan pencuplikan data biotik berupa nama jenis dan jumlah jenis Bivalvia. Selain itu, juga dilakukan metode koleksi bebas yaitu pengambilan Bivalvia hidup yang ditemukan di sepanjang lokasi penelitian. Pencuplikan data abiotik meliputi suhu, salinitas, dan substrat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa di Pantai Pancur Taman Nasional Alas Purwo ditemukan tiga jenis yaitu Saccostrea cucullata, Barbatia sp., dan Tridacna sp. Jumlah transek pada penelitian sebanyak 31 transek dengan jumlah plot sebanyak 242 plot, dengan total jumlah individu Bivalvia yang ditemukan di Pantai Pancur sebanyak 2587 individu. Saccostrea cucullata merupakan jenis yang paling banyak ditemukan dengan jumlah 2571 individu pada substrat berbatu, sedangkan jenis yang sedikit ditemukan adalah Barbatia sp. yang hidup pada substrat berbatu dan Tridacna sp. yang hidup pada substrat berpasir. Pola sebaran Saccostrea cucullata di Pantai Pancur Taman Nasional Alas Purwo adalah mengelompok.en_US
dc.language.isootheren_US
dc.relation.ispartofseries051810401074;
dc.subjectStudi Inventarisasi, dan Pola Sebaran, Taman Nasional Alas Purwoen_US
dc.titleSTUDI INVENTARISASI DAN POLA SEBARAN BIVALVIA DI ZONA INTERTIDAL PANTAI PANCUR TAMAN NASIONAL ALAS PURWOen_US
dc.typeOtheren_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record