ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENYALURAN KREDIT PADA BANK UMUM NASIONAL TAHUN 2000.I – 2009.IV
Abstract
Penelitian dengan judul Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi
Penyaluran Kredit Pada Bank Umum Nasional Tahun 2000.I-2009.IV bertujuan
untuk mengetahui pengaruh suku bunga kredit, dana pihak ketiga(DPK) dan suku
bunga SBI terhadap penyaluran kredit pada bank umum nasional tahun 2000-
2009.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif explanatory yaitu jenis
penulisan yang mencari pola hubungan atau pengaruh antara suku bunga kredit,
dana pihak ketiga dan suku bunga SBI terhadap penyaluran kredit pada bank-bank
umum nasional tahun 2000-2009. Data yang digunakan dalam penelitian ini
adalah data sekunder runtut waktu yang diperoleh dari Laporan Bank Indonesia,
Statistik Ekonomi dan Keuangan Indonesia (SEKI), Badan Pusat Statistik, situs
Bank Indonesia (www.bi.go.id), dan situs departemen keuangan
(www.fiskaldepkeu.go.id). Metode analisis yang digunakan untuk menjawab
rumusan permasalahan dalam penelitian ini adalah Error Corection Model(ECM).
Hasil penelitian ini menyatakan bahwa spesifikai model yang digunakan
valid atau sahih, hal ini dapat diliat dari nilai koefisien ECT positip sebesar 0,255.
Suku bunga kredit dalam jangka pendek memiliki pengaruh positif dan tidak
signifikan terhadap penyaluran kredit dengan koefisien sebesar 0,004. Dalam
jangka panjang Suku bunga kredit memiliki pengaruh negative dan tidak
signifikan dengan koefisien sebesar -0,018. Dana Pihak Ketiga (DPK) memiliki
pengaruh positif dan signifikan terhadap penyaluran kredit baik dalam jangka
pendek maupun dalam jangka panjang dengan koefisien berturut-turut sebesar
0,81 dan 1,34. Suku bunga SBI memiliki pengaruh negatif dan tidak signifikan
terhadap penyaluran kredit baik dalam jangka pendek maupun dalam jangka
panjang dengan koefisien masing-masing sebesar -0,003 dan -0.009.