FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN PELANGGAN PENGGUNA KARTU TELKOMSEL DI JEMBER
Abstract
Penelitian ini meneliti tentang analisis bauran pemasaran terhadap kepuasan
pelanggan pengguna kartu telkomsel di Jember. Bauran pemasaran sendiri terdiri dari
produk (product), harga (price), promosi (promotion), tempat (place), orang (people),
bukti fisik (physical evidence), proses (process). Penelitian ini dilakukan pada
anggota pengguna kartu telkomsel yaitu simpati zone dan gen asik yang berjumlah
175.000 anggota. Sampel yang digunakan pada penelitian ini menggunakan metode
rumus slovin sehingga diperoleh sampel sebesar 100 orang. Data hasil penelitian ini
dianalisis dengan menggunakan teknik analisis regresi berganda. Tujuan diadakannya
penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh bauran pemasaran terhadap
kepuasan pelanggan pengguna kartu telkomsel di Jember.