PENYEBAB PUTUS SEKOLAH PADA SISWA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (Studi kasus di Sekolah Menengah Pertama Kecamatan Pakem Kabupaten Bondowoso
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penyebab siswa Sekolah Menengah
Pertama (SMP) di Kecamatan Pakem Kabupaten Bondowoso sampai mengalami
putus sekolah Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan menggunakan
metode pengumpulan data yang meliputi wawancara mendalam (indepth interview)
dan dokumentasi yang berupa data serta foto penelitian Jumlah responden adalah 17
orang yang terdiri dari 10 informan utama dan 7 informan pelengkap. Penentuan
subyek penelitian dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode snowball,
yaitu jumlah subyek penelitian tidak dibatasi tetapi pengumpulan informasi dapat
dihentikan jika informasi atau data yang diperoleh telah mencukupi kebutuhan
penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat lima penyebab anak putus
sekolah pada tingkat Sekolah Menengah Pertama di Kecamatan Pakem Kabupaten
Bondowoso, yaitu ; Kawin usia muda, faktor ekonomi, rendahnya persepsi
masyarakat sekitar pada dunia pendidikan, latar belakang pendidikan orang tua dan
lingkungan pergaulan.
Collections
Related items
Showing items related by title, author, creator and subject.
-
Evaluasi Keselamatan Siswa Sekolah Dasar Pada Saat Perjalanan Menuju Ke Sekolah Di Kabupaten Jember (Studi Kasus: Sekolah Dasar Negeri Jember Lor 1, Sekolah Dasar Negeri Jember Lor 3, Sekolah Dasar Negeri Gebang 1)
Pringgodigdo, Alfian Noor Satrio (2019-04-09)Berdasarkan penelitian di Sekolah Dasar Jember Lor 1, Sekolah Dasar Jember Lor 3, dan Sekolah Dasar Jember Gebang 1 dari 322 responden yang didapat dari analisis deskriptif untuk kondisi saat ini yaitu: Dari segi ... -
POLA PENGGUNAAN DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH (BOS) TINGKAT SEKOLAH DASAR TAHUN PELAJARAN 2009/2010 DI BEBERAPA SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN SILO
Weny Firisya Agnis Widayu (2014-01-29)Bantuan Dana Operasional Sekolah (BOS) adalah program pemerintah untuk menyediakan pendanaan biaya opersonalia bagi satuan pendidikan sebagai pelaksana program wajib belajar. Prinsip dari dana BOS ini adalah dibebaskannya ... -
PEMENUHAN KEBUTUHAN PELAYANAN KESEHATAN REPRODUKSI REMAJA BERBASIS SEKOLAH (Studi Komparatif antara Sekolah Dengan Fasilitas PIK-R dan Sekolah Tanpa Fasilitas PIK-R)
Handoyo, Ichwan Pujo (2015-12-02)Pada tahun 2014, 36% penyalah guna narkoba di Jember merupakan remaja diusia 18-25 tahun. Selanjutnya, dari 1489 penderita HIV-AIDS di Kabupaten Jember, 18% diantaranya merupakan remaja diusia 15-24 tahun dan terus meningkat ...