HUBUNGAN ANTARA PERMAINAN BALOK DENGAN KREATIVITAS ANAK USIA DINI DI KELOMPOK BERMAIN AL-IRSYAD AL-ISLAMIYYAH JEMBER TAHUN 2013
Abstract
Kreativitas anak usia dini dapat berkembang dengan pesat, dan perlu
adanya rangsangan sejak dini. Hurlock (1991:8-9) mengungkapkan adanya
beberapa faktor yang mempengaruhi perkembangan kreativitas anak, salah
satunya yang dapat dikembangkan adalah faktor eksternal seperti sarana untuk
bermain. Sarana bermain ini dijadikan suatu acuan untuk kelompok bermain alirsyad
al-islamiyyah dalam memberikan sebuah permainan edukatif yang
berbentuk permainan balok sebagai program pembelajarannya guna merangsang
dan membangun kreativitas anak didiknya. Adapun rumusan masalah dalam
penelitian ini adalah adakah hubungan antara permainan balok dengan kreativitas
anak usia dini. Sedangkan tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini adalah
untuk mengetahui signifikan atau tidaknya Hubungan antara Permainan Balok
dengan Kreativitas Anak Usia Dini di Kelompok Bermain Al-Irsyad AlIslamiyyah
Jember Tahun 2013, sedangkan manfaat penelitian ini adalah untuk
menambah pengetahuan bagi peneliti, sebagai sumbangan pemikiran dalam
pengembangan permainan balok, dan menambah kontribusi sebagai masukan
dalam pengembangan metode yang sudah diteliti pada lembaga kelompok
bermain.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif, dengan jumlah
objek penelitian 40 peserta didik yang diambil dengan menggunakan metode
Total Sampling. Sesuai dengan judul lokasi yang digunakan sebagaI tempat
penelitian adalah peserta didik kelompok bermain Al-Irsyad Al-Islamiyyah
Jember. Metode pengambilan data menggunakan observasi dan dokumentasi.
Dengan desain penelitian kuantitatif. Analisis data dalam penelitian ini
menggunakan bantuan software SPSS (Statistical Program For Sosial Science)
v.15 for windows dengan teknik korelasi product moment.
vii
Dalam penelitian ini ditemukan bahwa Al-Irsyad Al-Islamiyyah adalah
salah satu diantara lima organisasi pelopor kebangkitan pertama di Indonesia.
Suara kebangkitan yang ditiupkan oleh Al-Irsyad Al-Islamiyyah bernafas
keagamaan yaitu menggairahkan hidup dalam kemurnian Islam. Adapun visi dan
misi membentuk anak menjadi generasi yang jujur dan bertanggung jawab dan
mengembangkan potensi kecerdasan dalam diri anak. Banyak fakta ilmiah terkait
hubunga antara bermain balok dengan kreativitas anak usia dini. Secara garis
besar permainan balok yang diberikan pada anak usia dini memiliki manfaat yang
besar bagi kreativitas anak. Kreativitas yang tercipta dalam permainan balok ini
sangat beragam serta memiliki nilai seni, juga dapat membantu anak melatih
kesabarannya dalam memecahkan masalah. Selain itu, anak juga mendapat
keterampilan motorik halusnya yaitu mengkoordinasi mata, jari tangan dan
pergelangan tangannya agar seimbang.
Berdasarkan analisis data, antara bermain balok dengan kreativitas
terdapat tingkat korelasi sebesar 0,790 dengan menggunakan bantuan software
SPSS (Statistical Program For Sosial Science) v.15 for windows bahwa
permainan balok memiliki hubungan yang erat dengan kreativitas anak usia dini,
sedangkan saran penelitian bagi kelompok bermain Al-Irsyad Al-Islamiyyah yaitu
dalam memberikan program pembelajaran permainan balok bagi peserta didik
hendaknya perlu adanya porsi tambahan pertemuan agar kreativitas anak
terangsang dengan baik dan jumlah alat permainan balok perlu adanya tambahan.