dc.description.abstract | Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui pengaruh kualitas layanan yang
meliputi responsiveness, assurance, empathy, reliability, tangibles dan tingkat
penerimaan nasabah penggunan layanan perbankan berbasis electronic banking
terhadap loyalitas nasabah di PT BNI (Persero) Tbk cabang Banyuwangi. Teknik
pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling.
Analisis yang digunakan adalah model persamaan struktural (Structural Equation
Model / SEM) yang merupakan kumpulan dari teknik-teknik statistikal yang
memungkinkan pengujian sebuah rangkaian hubungan yang relatif rumit secara
simultan. Berdasarkan analisis SEM bahwa dimensi kualitas layanan yang terdiri
dari responsiveness, assurance, empathy, reliability, tangibles dan model
penerimaan teknologi (Technology Acceptance Model) yang terdiri dari dua
persepsi yaitu persepsi manfaat dan persepsi kemudahan penggunaan berpengaruh
secara positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah pengguna layanan
electronic banking. | en_US |