dc.description.abstract | Pasca peristiwa Madiun, kekuatan PKI di Indonesia mengalami kelemahan.
Penumpasan pemberontakan PKI yang dilakukan oleh pemerintah, menyebabkan
kekuatan PKI mengalami kelumpuhan. Namun, memasuki masa Demokrasi Liberal
PKI mampu bangkit dari keterpurukan dan dalam perkembangannya mampu
mempertahankan eksistensi partai selama masa Demokarasi Liberal dan Demokrasi
Terpimpin. Hal tersebut yang melatar belakangi ketertarikan peneliti untuk
melakukan penelitian dan mengkaji masalah mengenai Dinamika PKI di Indonesia
tahun 1950-1965.
Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah: Bagaimanakah
proses revitalisasi PKI pasca Madiun Affair? serta bagaimanakah dinamika PKI di
Indonesia tahun 1950 – 1965? Sedangkan tujuan yang ingin dicapai dari penulisan ini
adalah untuk mengkaji bagaimanakah proses revitalisasi PKI pasca Madiun Affair
dan untuk mengkaji strategi yang digunakan PKI tahun 1950-1965. Manfaat yang
diharapkan dari penelitian ini adalah agar dapat menambah wawasan mengenai
dinamika PKI di Indonesia tahun 1950-1965.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian sejarah dengan pendekatan
politik dan teori konflik dialektis. Metode penelitian tersebut terdiri atas heuristik,
kritik, interpretasi dan historiografi. Teknik pengumpulan sumber yang digunakan
yaitu dengan menggunakan teknik dokumentasi dan observasi. Sedangkan sumber
yang digunakan dalam penelitian ini yaitu sumber tertulis. | en_US |