dc.description.abstract | Perkembangan teknologi internet saat ini membawa dampak pada pengembangan
pembelajaran di bidang pendidikan, khususnya mata pelajaran fisika yang relatif kurang
disukai oleh siswa. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah menghasilkan
desain media pembelajaran fisika berbasis web.
Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Komputer Program Pendidikan Fisika
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jember dan pengambilan data
sekunder dilakukan di SMA Negeri 2 Jember. Metode yang digunakan dalam penelitian
ini adalah metode eksplorasi, interview, literatur, angket dengan melibatkan responden
yang terdiri dari siswa, guru, mahasiswa dan desainer web. Analisis yang digunakan
adalah analisis kualitatif.
Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah media pembelajaran fisika berbasis
web pada materi pokok Kinematika Gerak Lurus SMA kelas X semester 1. Kseimpulan
dari hasil penelitian ini adalah antara kesesuaian antara kriteria desain dengan hasil dari
para informan pada saat uji visualisasi. | en_US |