ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG DIPERTIMBANGKAN KONSUMEN SWING VOTERS DALAM PEMBELIAN KARTU PERDANA DI KABUPATEN JEMBER
Abstract
Perang tarif yang terjadi antar perusahaan selular mengakibatkan
munculnya konsumen golongan baru yang dikenal dengan istilah konsumen swing
voters. Konsumen swing voters adalah konsumen yang sering berpindah-pindah
operator selular. Konsumen yang termasuk golongan switcher ini mampu
memehuni target jumlah pelanggan pada perusahaan selular, sehingga perusahaanperusahaan
selular berkompetisi ketat untuk menarik perhatian konsumen swing
voters agar memilih merek produknya. Untuk itu perlu mengetahui faktor-faktor
yang dipertimbangkan konsumen swing voters dalam pembelian kartu perdana
selular agar dapat menentukan strategi pemasaran yang akan dilakukan. Tujuan
penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor yang dipertimbangkan konsumen
swing voters dalam pembelian kartu perdana selular di Kabupaten Jember.
Penelitian dilakukan di Kabupaten Jember dengan melibatkan 100 orang
responden. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer
yang diperoleh dari hasil kuesioner dan wawancara responden dan data sekunder
yang berasal dari tinjauan empiris. Teknik pengambilan sampel adalah purposive
sampling dengan kriteria responden pernah membeli kartu perdana Prabayar
(simPATI, Kartu As, Mentari, IM3, Bebas, Jempol, dan Three) lebih dari tiga kali
tanpa melakukan pengisian ulang pada periode Januari 2007-April 2008.
Analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis faktor. Langkah
pertama adalah melakukan observasi awal untuk menentukan beberapa faktor
dasar yang mungkin mendasari atau mengungkapkan keterkaitan di antara
sebagian besar variabel. Variabel-variabel tersebut dinamakan observed variable
viii
sehingga terbentuk satu atau lebih faktor. Untuk memperjelas variabel yang
masuk ke dalam faktor tertentu dilakukan Rotasi Faktor. Untuk langkah ketiga
adalah Interpretasi Faktor yaitu memberi nama atas faktor yang terbentuk yang
dianggap bisa mewakili variabel-variabel anggota faktor tersebut.
Hasil analisis faktor menunjukkan dari lima belas variabel terbentuk empat
faktor yang dipertimbangkan konsumen swing voters dalam pembelian kartu
perdana. Faktor pertama mencakup Variabel Sinyal Kuat, Harga Perdana Murah
dan Undian Tahunan. Berdasarkan variabel yang tercakup, faktor pertama diberi
nama Faktor Produk. Faktor kedua mencakup Variabel Tarif SMS Antar Operator
Selular, Tarif Telepon Antar Operator Selular dan Tarif Layanan Multimedia.
Berdasarkan variabel yang tercakup, faktor kedua diberi nama Faktor Tarif.
Faktor ketiga mencakup Promosi Perusahaan Selular, Pengaruh Teman, Saudara
untuk Menggunakan Merek Tertentu dan Relasi/Kerabat Banyak yang
Menggunakan Merek Tertentu. Berdasarkan variabel yang tercakup, faktor ketiga
diberi nama Faktor Lingkungan. Faktor keempat mencakup Variabel Jaringan
GPRS, Proses Perolehan Kartu Perdana dan Bonus-Bonus Pada Kartu Selular.
Berdasarkan variabel yang tercakup, faktor keempat diberi nama Faktor Fasilitas
Tambahan.