ANALISIS PERBANDINGAN DAN PERKEMBANGAN SUB SEKTOR PERIKANAN DI KECAMATAN PUGER KABUPATEN JEMBER TAHUN 1999-2007
Abstract
Pembangunan ekonomi daerah adalah proses di mana pemerintah daerah dan
masyarakat sekitar mengelola sumber daya yang ada untuk menciptakan suatu
lapangan kerja baru dan merangsang perkembangan kegiatan ekonomi daerah.
Pengertian tersebut sesuai dengan tujuan pembangunan ekonomi yaitu menciptakan
pertumbuhan dan perubahan struktur ekonomi, perubahan sosial, mengurangi
kemiskinan dan pengangguran. Dalam menentukan kebijakan pembangunan suatu
daerah hal utama yang perlu diperhatikan adalah potensi yang dimiliki oleh daerah
yang bersangkutan karena potensi pembangunan yang dihadapi oleh masing- masing
daerah sangat bervariasi, sehingga kebijakan yang digunakan juga berbeda-beda.
Apabila prioritas pembangunan daerah tidak sesuai dengan potensi yang dimiliki oleh
daerah tersebut maka sumber daya yang ada kurang dimanfaatkan secara maksimal.
Kecamatan Puger merupakan daerah yang berada dikawasan pesisir selatan
Jawa Timur. Kawasan ini dikenal sebagai pusat aktivitas perikanan atau pusat
pendaratan ikan yang cukup besar. Dengan potensi yang besar diharapkan dapat
meningkatkan pertumbuhan perekonomian setempat. Peningkatan ekonomi dicapai
apabila kawasan tersebut mampu memanfaatkan potensi sumber daya alam yang ada
dan mampu mengatasi masalah yang dihadapi secara tepat. Penelitian ini dilakukan
untuk mengetahui: (1) apakah sub sektor perikanan di Kecamatan Puger menjadi
sektor basis di Kabupaten Jember, (2) bagaimana perkembangan sub sektor perikanan
di Kecamatan Puger Kabupaten Jember. Hasil penelitian diharapkan dapat
dimanfaatkan sebagai bahan pertimbangan dalam menentukan kebijakan yang dibuat
oleh instansi terkait. Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Puger. Penentuan lokasi penelitian
dilakukan secara sengaja (Purposive Method). Alasan pemilihan lokasi adalah (1) daerah
tersebut merupakan salah satu daerah sentral produksi perikanan dari hasil penangkapan ikan
laut di Kabupaten Jember; (2) sebagian besar masyarakatnya bekerja sebagai nelayan. Jenis
penelitian yang dilakukan bersifat deskriptif yaitu penelitian yang menggambarkan
seberapa besar potensi sub sektor perikanan dan perkembangannya.
Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis Location
Quotient (LQ) dan analisis Trend. Analisis LQ digunakan untuk mengetahui sektor
basis dan analisis trend digunakan untuk mengetahui perkembangan sub sektor
perikanan. Berdasarkan hasil perhitungan LQ maka dapat diinterpretasikan bahwa
sub sektor perikanan di Kecamatan Puger menjadi sektor basis di Kabupaten Jember
selama tahun 1999 sampai tahun 2007, hal tersebut ditunjukkan dari nilai LQ > 1.
Berdasarkan hasil perhitungan analisis Trend yang telah digunakan dalam kurun
waktu tahun 1999 sampai tahun 2007 menunjukkan perkembangan yang positif atau
terjadi peningkatan produksi perikanan. Demikian pula untuk perhitungan trend tahun
2008-2012 juga menunjukkan perkembangan yang positif.