Show simple item record

dc.contributor.authorNurul Mukaromah
dc.date.accessioned2014-01-17T06:02:56Z
dc.date.available2014-01-17T06:02:56Z
dc.date.issued2014-01-17
dc.identifier.nimNIM060210391029
dc.identifier.urihttp://repository.unej.ac.id/handle/123456789/15999
dc.description.abstractPada dasarnya banyak hal yang mempengaruhi perilaku kewiraswastaan diantaranya yaitu dengan pelaksanaan program Project Work di sekolah kejuruan. Adanya program Project Work di SMK, dapat mendorong siswa terutama setelah mereka lulus dari sekolah untuk menjadi seorang wiraswasta. Hal ini disebabkan dengan melaksanakan program Project Work, siswa dapat memiliki berbagai macam keterampilan, keahlian, dan kemampuan yang diperlukan dalam mendirikan suatu usaha sendiri. Sesuai dengan permasalahan yang ada maka tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh yang signifikan program Project Work terhadap perilaku kewiraswastaan alumni SMK Muhammadiyah 2 Genteng Kabupaten Banyuwangi. Adapun hipotesis yang diajukan yaitu ada pengaruh yang signifikan program Project Work terhadap perilaku kewiraswastaan alumni SMK Muhammadiyah 2 Genteng Kabupaten Banyuwangi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Penentuan lokasi penelitian menggunakan metode purposive, sedangkan untuk menentukan responden penelitian menggunakan metode purposive. Untuk menentukan jumlah responden menggunakan metode populasi sebanyak 31 orang. Metode pengumpulan data yang digunakan terdiri dari metode: angket, observasi, wawancara, dan dokumen. Penelitian ini menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, garis regresi sederhana, analisis varian garis regresi, uji F, dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program Project Work berpengaruh signifikan terhadap perilaku kewiraswastaan. Hasil pengolahan data dibuktikan dengan menggunakan uji F menghasilkan F hitung (108,303) > F (4,18) dengan tingkat taraf signifikan α = 0.05 > 0.000 dan koefisien determinasi (R tabel ) sebesar 78,9% yang berarti bahwa variabel program Project Work memberikan proporsi sumbangan sebesar 78,9% terhadap perilaku kewiraswastaan. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa program Project Work memberikan kontribusi yang positif terhadap perilaku kewiraswastaan. Hal ini dikarenakan segala bentuk kegiatan yang dilaksanakan pada kegiatan Project Work tersebut, diharapkan mampu memberikan keterampilan, kemampuan, dan keahlian bagi para alumni yang sangat dibutuhkan pada saat mereka mencari pekerjaan setelah lulus.en_US
dc.language.isootheren_US
dc.relation.ispartofseries060210391029;
dc.subjectPROGRAM PROJECT WORKen_US
dc.titlePENGARUH PROGRAM PROJECT WORK TERHADAP PERILAKU KEWIRASWASTAAN (Studi Kasus Pada Alumni SMK Muhammadiyah 2 Genteng Kabupaten Banyuwangi)en_US
dc.typeOtheren_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record