PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPA POKOK BAHASAN FUNGSI ALAT-ALAT TUBUH MELALUI MODEL COOPERATIVE LEARNING DENGAN PENDEKATAN SOMATIK, AUDITORI, VISUAL, DAN INTELEKTUAL (SAVI) PADA SISWA KELAS V SDN MOJO 02 KECAMATAN PADANG KABUPATEN LUMAJANG TAHUN PELAJARAN 2011/2012
Abstract
Berdasarkan hasil observasi dan wawancara di SDN Mojo 02, aktivitas belajar
siswa tergolong rendah sehingga berdampak pada hasil belajar siswa yang rendah
pula. Beberapa faktor yang mempengaruhi hal tersebut adalah pembelajaran yang
kurang variatif, penggunaan metode ceramah dan tanya jawab, penggunaan media
dan alat peraga yang kurang menarik, serta pembelajaran IPA yang masih
menekankan pada konsep-konsep yang ada di dalam buku paket. Oleh karena itu,
diperlukan suatu alternatif untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada
mata IPA yaitu melalui model pembelajaran kooperatif dengan menggunakan
pendekatan SAVI. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimanakah
peningkatan aktivitas belajar siswa dalam mata pelajaran IPA pokok bahasan fungsi
alat-alat tubuh pada siswa kelas V SDN Mojo 02 Kecamatan Padang Kabupaten
Lumajang tahun pelajaran 2011/2012 melalui model Cooperative Learning dengan
pendekatan Somatik, Auditori, Visual, Intelektual (SAVI)?; (2) Bagaimanakah
peningkatan hasil belajar siswa dalam mata pelajaran IPA pokok bahasan fungsi alat-
alat tubuh pada siswa kelas V SDN Mojo 02 Kecamatan Padang Kabupaten
Lumajang tahun pelajaran 2011/2012 melalui model Cooperative Learning dengan
pendekatan Somatik, Auditori, Visual, Intelektual (SAVI)? Tujuan dalam penelitian ini adalah: (1) Untuk peningkatan aktivitas belajar
siswa dalam mata pelajaran IPA pokok bahasan fungsi alat-alat tubuh pada siswa
kelas V SDN Mojo 02 Kecamatan Padang Kabupaten Lumajang tahun pelajaran
2011/2012 melalui model Cooperative Learning dengan pendekatan Somatik,
Auditori, Visual, Intelektual (SAVI); (2) Untuk peningkatan hasil belajar siswa dalam
mata pelajaran IPA pokok bahasan fungsi alat-alat tubuh pada siswa kelas V SDN
Mojo 02 Kecamatan Padang Kabupaten Lumajang tahun pelajaran 2011/2012 melalui
model Cooperative Learning dengan pendekatan Somatik, Auditori, Visual,
Intelektual (SAVI).
Subyek penelitian yang digunakan adalah siswa kelas V dengan jumlah 26
siswa yang terdiri atas 15 laki-laki dan 11 perempuan di SDN Mojo 02 Padang,
Lumajang. Sumber data yaitu guru kelas V dan siswa kelas V SDN Mojo 02,
referensi, dan dokumentasi. Jenis penelitian adalah PTK dan metode pengumpulan
data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Desain
penelitian terdiri atas perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Analisis data
yang digunakan adalah analisis deskriptif. Data hasil observasi pada siklus I
menunjukkan bahwa aktivitas belajar siswa secara individu yaitu 57,69% sedangkan
secara klasikal yaitu 63,7%. Pada siklus II aktivitas belajar siswa mengalami
peningkatan yaitu secara individu sebesar 76,92% sedangkan secara klasikal sebesar
72,59%. Pada siklus I hasil belajar siswa secara individu sebesar 57,69% sedangkan
secara klasikal sebesar 63,08% dan pada siklus II mengalami peningkatan yaitu
secara individu sebesar 73,08% sedangkan secara klasikal sebesar 70,77%.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah model pembelajaran kooperatif dengan
pendekatan SAVI pada mata pelajaran IPA dengan materi alat pernapasan manusia
dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas V SDN Mojo 02, Padang,
Lumajang. Saran bagi guru yaitu sebaiknya guru dapat mengembangkan suatu
pembelajaran yang inovatif dan sekolah hendaknya dapat memberikan dukungan.
Bagi peneliti lain, hendaknya dapat dijadikan sebagai masukan untuk penelitian lebih
lanjut.