Show simple item record

dc.contributor.authorMila Fariani
dc.date.accessioned2013-12-27T06:54:48Z
dc.date.available2013-12-27T06:54:48Z
dc.date.issued2013-12-27
dc.identifier.nimNIM080210204119
dc.identifier.urihttp://repository.unej.ac.id/handle/123456789/13468
dc.description.abstractFakta yang terjadi di SDN Karangrejo 01 bahwa guru dalam menyampaikan materi kepada siswa dengan berceramah dan memberi tugas, media pembelajarannya juga belum lengkap. Guru selalu mendominasi dalam kegiatan belajar mengajar, sebagai hasilnya siswa sekedar memperoleh informasi dan kemudian menghafalnya, padahal mengajar bukan lagi menyampaikan pengetahuan melainkan memberi kesempatan seluas-luasnya kepada siswa untuk ikut aktif dalam proses memperoleh informasi dan mengaitkan dengan apa yang telah dimiliki siswa sehingga diharapkan siswa itu memahami dan memaknai dengan baik pengetahuan di dalam pikirannya. Hal inilah yang menyebabkan rendahnya hasil belajar IPS siswa khususnya siswa kelas IV pada pokok bahasan semangat kepahlawanan dan cinta tanah air. Oleh karena itu guru harus membantu siswa untuk mengatasi masalah tersebut yaitu dengan menggunakan media pembelajaran yang bervariasi dan sesuai dengan materi maupun karakteristik siswa. Media Puzzle merupakan sebuah media yang berupa potongan-potongan gambar yang dapat digunakan untuk menyalurkan pesan (bahan pembelajaran), sehingga dapat merangsang perhatian, minat, pikiran dan perasaan siswa dalam kegiatan belajar untuk mencapai tujuan belajar. Penggunaan media puzzle dalam pembelajaran IPS merupakan sarana untuk mewujudkan tujuan pembelajaran yang memungkinkan fungsi dan peran IPS terwujud, juga akan menarik dan mendorong siswa aktif dalam mempelajari peristiwa-peristiwa yang terjadi. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah : (1) bagaimana problema penerapan media puzzle dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV SDN Karangrejo 01 Kecamatan Gumukmas Kabupaten Jember dalam pembelajaran IPS pada pokok bahasan semangat kepahlawanan dan cinta tanah air?, (2) bagaimana besar pemecahan masalah persentase ketuntasan hasil belajar siswa kelas IV SDN Karangrejo 01 Kecamatan Gumukmas Kabupaten Jember dalam pembelajaran IPS pada pokok bahasan semangat kepahlawanan dan cinta tanah air untuk media puzzle?. Berdasarkan Rumusan Masalah tersebut maka, tujuan dari penelitian ini adalah: (1) Untuk mendeskripsikan penerapan media puzzle dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV SDN Karangrejo 01 Kecamatan Gumukmas Kabupaten Jember dalam pembelajaran IPS pada pokok bahasan semangat kepahlawanan dan cinta tanah air, (2) Untuk mengetahui besarnya persentase ketuntasan hasil belajar siswa kelas IV SDN Karangrejo 01 Kecamatan Gumukmas Kabupaten Jember dalam pembelajaran IPS pada pokok bahasan semangat kepahlawanan dan cinta tanah air untuk media puzzle. Penelitian ini dilaksanakan di kelas IV media puzzle yang terdiri dari 29 siswa. Siswa dibagi menjadi 5 kelompok yang heterogen. Jenis penelitiannya adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan sebanyak 2 siklus. Metode pengumpulan data melalui observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Pengambilan data dilakukan mulai tanggal 29 November 2010 sampai dengan 08 Desember 2010 dengan subjek penelitian siswa kelas IV SDN Karangrejo 01 Kecamatan Gumukmas Kabupaten Jember. Pada siklus I, persentase hasil belajar siswa mencapai 65% dan persentase ketuntasan klasikal sebesar 62,07%. Pada siklus II, hasil belajar siswa secara klasikal mencapai 75,86%, dan persentase ketuntasan klasikal sebesar 93,10% sehingga secara klasikal memenuhi Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) SDN Karangrejo 01 Kecamatan Gumukmas Kabupaten Jember. Kesimpulan dari penelitian ini adalah siswa mengalami peningkatan hasil belajar dan ketuntasan hasil belajar pada pokok bahasan semangat kepahlawanan dan cinta tanah air. Peningkatan persentase hasil belajar sebesar 10,86% dan ketuntasannya sebesar 31,03%.en_US
dc.language.isootheren_US
dc.relation.ispartofseries080210204119;
dc.subjectMEDIA PUZZLE , PAHLAWANen_US
dc.titlePENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS POKOK BAHASAN SEMANGAT KEPAHLAWANAN DAN CINTA TANAH AIR UNTUK MEDIA PUZZLE PADA SISWA KELAS IV SDN KARANGREJO 01 KECAMATAN GUMUKMAS KABUPATEN JEMBER TAHUN PELAJARAN 2010-2011en_US
dc.typeOtheren_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record