Show simple item record

dc.contributor.authorCAHYA, Aprilia Nur
dc.date.accessioned2025-11-12T03:26:26Z
dc.date.available2025-11-12T03:26:26Z
dc.date.issued2024-12-20
dc.identifier.nim200910301132en_US
dc.identifier.urihttps://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/128598
dc.descriptionFinalisasi unggah file repositori tanggal 12 November 2025_Kurnadien_US
dc.description.abstractKebutuhan anak merupakan hal yang penting untuk dipenuhi orang tua dalam memastikan pertumbuhan dan perkembangan anak. Pemenuhan kebutuhan anak, seperti asah, asih, dan asuh yang dilakukan orang tua secara optimal akan dapat mendukung tumbuh kembang anak menjadi lebih baik. Namun, orang tua dengan kondisi penyandang tuna netra memiliki kesulitan tertentu dalam melakukan pemenuhan kebutuhan anak. Berdasarkan hal tersebut, orang tua penyandang tuna netra melakukan pemenuhan kebutuhan anak dengan membuat beberapa strategi agar dapat memenuhi kebutuhan anak dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan mengenai strategi yang dilakukan oleh pasangan tuna netra dalam memenuhi kebutuhan anak. Penelitian ini dilakukan menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Penentuan lokasi dilakukan menggunakan teknik purposive sampling area dan informan dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi non partisipan, wawancara semi terstruktur, dan dokumentasi. Proses analisis data dilakukan melalui pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Data yang didapatkan diuji dengan menggunakan teknik triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan kondisi disabilitas yang dimiliki, pasangan ini dapat memberikan pemenuhan kebutuhan terhadap anak melalui strategi-strategi yang dimiliki, seperti: 1) memanfaatkan indra lain dalam mengasuh anak; 2) membuat ruangan yang aman dan mudah dikenali untuk mobilitas ketika menemani anak; 3) mengontrol keberadaan anak dengan menggunakan panggilan.en_US
dc.description.sponsorshipDPU: Budhy Santoso, S.Sos., M.Si., P.hD DPA: Kris Hendrijanto, S.Sos., M.Sien_US
dc.language.isootheren_US
dc.publisherFakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politiken_US
dc.subjectKebutuhan anaken_US
dc.subjectOrang tua disabilitasen_US
dc.subjectTuna netraen_US
dc.titleStrategi Pasangan Penyandang Tuna Netra Pemijat Dalam Pemenuhan Kebutuhan Anak (Studi Kasus pada Tukang Pijat Penyandang Disabilitas di Desa Pakis, Kecamatan Kunang, Kabupaten Kediri)en_US
dc.typeSkripsien_US
dc.identifier.prodiIlmu Kesejahteraan Sosialen_US
dc.identifier.pembimbing1Budhy Santoso, S.Sos., M.Si., P.hDen_US
dc.identifier.pembimbing2Kris Hendrijanto, S.Sos., M.Sien_US
dc.identifier.validatorvalidasi_repo_ratna_Oktober 2025en_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record