PENGARUH PENGUNGKAPAN INFORMASI PERTANGGUNGJAWABAN SOSIAL PADA LAPORAN TAHUNAN TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN (STUDI EMPIRIS PADA PERBANKAN DI BURSA EFEK INDONESIA)
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis ada/tidaknya
pengaruh pengungkapan informasi pertanggungjawaban sosial pada laporan
tahunan terhadap profitabilitas perusahaan perbankan yang listed di Bursa Efek
Indonesia. Populasi dalam penelitian ini adalah semua perbankan yang tercatat di
Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2008 dan 2010. Sampel yang dipakai
dalam penelitian ini ditentukan dengan menggunakan metode purposive sampling
sehingga terpilih 21 bank. Variabel penelitian antara lain CSR, ROA, ROE dan
NPM. Metode analisis data yang digunakan uji normalitas data dan regresi linear.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pengungkapan informasi
pertanggungjawaban sosial pada laporan tahunan berpengaruh signifikan terhadap
ROA. Hasil ini sesuai dengan hasil penelitian Inge (2005) bahwa yang
menyatakan bahwa tingkat pengungkapan tanggungjawab sosial berpengaruh
signifikan terhadap ROA. Pengungkapan informasi pertanggungjawaban sosial
pada laporan tahunan tidak berpengaruh signifikan terhadap ROE. Hasil ini tidak
mendukung hasil penelitian Inge (2005) bahwa yang menyatakan bahwa tingkat
pengungkapan tanggungjawab sosial berpengaruh signifikan terhadap ROE.
Pengungkapan informasi pertanggungjawaban sosial pada laporan tahunan
berpengaruh signifikan terhadap NPM. Hasil ini sesuai dengan hasil penelitian
Inge (2005) bahwa yang menyatakan bahwa tingkat pengungkapan
tanggungjawab sosial berpengaruh signifikan terhadap NPM.